Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Kompas.com - 17/06/2019, 06:40 WIB
Heru Dahnur ,
Robertus Belarminus

Tim Redaksi

BANGKA, KOMPAS.com - Debu berhamburan saat kendaraan roda dua maupun roda empat bergerak melewati jalan tanah di Dusun Pukan, Air Anyir, Bangka, Kepulauan Bangka Belitung.

Jalan selebar empat meter dengan panjang hampir satu kilometer itu menjadi satu-satunya akses menuju obyek wisata, Pantai Pukan.

Pantai yang dibuka sejak 2015 itu ramai dikunjungi wisatawan, khususnya pada liburan akhir pekan.

“Dulunya dibuka gotong royong masyarakat. Memang masih banyak pembenahan,” kata Kepala Dusun Pukan, Hamdan, saat berbincang dengan Kompas.com, di pos masuk Pantai Pukan, Minggu (16/6/2019).

Baca juga: Tradisi Lebaran Ketupat, Makan Bersama di Pantai Sanur

Sembari berbincang, Hamdan menghitung lembar demi lembar uang yang disumbangkan pengunjung pantai. Ada tiga petugas yang berperan mengumpulkan sumbangan di pintu masuk.

Mereka menggunakan tongkat dengan kantong jaring di ujungnya, menampung uang yang diberikan pengendara.

Rata-rata pengunjung memberikan pecahan Rp 2.000, Rp 5.000 dan Rp 10.000.

“Kami tidak mematok biaya masuk. Sifatnya sukarela yang datang pakai motor maupun dengan mobil,” ujar Hamdan.

Dia menuturkan, pengunjung Pantai Pukan pada hari liburan bisa mencapai ratusan kendaraan. Para pengunjung pun bebas memarkirkan kendaraannya di sepanjang garis pantai.

Pantai Pukan yang pengelolaannya di bawah Kelompok Sadar Wisata (Pokdarwis) Air Anyir menawarkan pemandangan laut biru dan hamparan pasir putih yang luas.

Wisatawan masuk Pantai Pukan, Bangka, dengan menyumbang uang secara sukarela, Minggu (16/6/2019).KOMPAS.com/HERU DAHNUR Wisatawan masuk Pantai Pukan, Bangka, dengan menyumbang uang secara sukarela, Minggu (16/6/2019).

Suasana teduh dari pepohonan cemara laut membuat pengunjung betah bersantai berlama-lama. Ada sejumlah gazebo yang disewakan.

Namun, pengunjung bisa juga menggelar tikar atau menggantungkan fly sheet di pepohonan yang rindang.

Untuk urusan kuliner, banyak pedagang kaki lima yang menjajakan makanan, tentunya dengan harga relatif murah.

Menurut Hamdan, Pantai Pukan termasuk pantai dangkal sehingga aman untuk dikunjungi. Bibir pantai yang luas, membuat hempasan ombak terpecah lebih merata.

Baca juga: Usaha Sewa Ban di Objek Wisata Pantai Ketiban Untung Saat Libur Lebaran

 

Bahkan, nyaris tidak ada gelombang besar yang perlu dikhawatirkan.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Rekomendasi untuk anda

Terkini Lainnya

Banjir Bandang di Humbang Hasundutan dan Kerusakan DTA Danau Toba

Banjir Bandang di Humbang Hasundutan dan Kerusakan DTA Danau Toba

Regional
Pemkab Bandung Raih Penghargaan Zona Integritas WBK, Kang DS: Semakin Memotivasi Kami

Pemkab Bandung Raih Penghargaan Zona Integritas WBK, Kang DS: Semakin Memotivasi Kami

Regional
Soal Revitalisasi Pasar Anyar, Pengamat: Bukti Keberpihakan Pemerintah pada Pedagang dan Masyarakat

Soal Revitalisasi Pasar Anyar, Pengamat: Bukti Keberpihakan Pemerintah pada Pedagang dan Masyarakat

Regional
Serahkan Realisasi SHU PT HMBP, Wagub Kalteng Harap Kesejahteraan Masyarakat Meningkat

Serahkan Realisasi SHU PT HMBP, Wagub Kalteng Harap Kesejahteraan Masyarakat Meningkat

Regional
Demi Hilirisasi Komoditas Kakao, Pemkab Jembrana Bangun Pabrik Cokelat

Demi Hilirisasi Komoditas Kakao, Pemkab Jembrana Bangun Pabrik Cokelat

Regional
Lombok Tengah Punya Prevalensi Stunting Tertinggi di NTB, Pemkab Setempat Sasar Calon Pengantin dan PUS

Lombok Tengah Punya Prevalensi Stunting Tertinggi di NTB, Pemkab Setempat Sasar Calon Pengantin dan PUS

Regional
IPM Jatim di Atas Nasional, Ini Strategi Gubernur Khofifah 

IPM Jatim di Atas Nasional, Ini Strategi Gubernur Khofifah 

Regional
Tuntas Tunaikan Kegiatan APBD 2023, Pemprov Riau Ucapkan Terima Kasih pada Kejati Riau

Tuntas Tunaikan Kegiatan APBD 2023, Pemprov Riau Ucapkan Terima Kasih pada Kejati Riau

Regional
Kabupaten Bandung Raih 3 Penghargaan Top Digital Awards 2023

Kabupaten Bandung Raih 3 Penghargaan Top Digital Awards 2023

Regional
Kabupaten Jembrana Boyong 2 Penghargaan dari BPS RI, Bupati Tamba: Hasil Kerja Keras Bersama

Kabupaten Jembrana Boyong 2 Penghargaan dari BPS RI, Bupati Tamba: Hasil Kerja Keras Bersama

Regional
Pemkab Tanah Bumbu Luncurkan MC Tanbu, Aplikasi Media Informasi dan Layanan Publik 

Pemkab Tanah Bumbu Luncurkan MC Tanbu, Aplikasi Media Informasi dan Layanan Publik 

Regional
Pemkot Semarang Klarifikasi Soal Pengadaan Sepeda Motor untuk Lurah Sebesar Rp 8 Miliar

Pemkot Semarang Klarifikasi Soal Pengadaan Sepeda Motor untuk Lurah Sebesar Rp 8 Miliar

Regional
Tingkat Inflasi Sulsel di Bawah Nasional, Pengamat Ekonomi: Bravo Pemprov Sulsel

Tingkat Inflasi Sulsel di Bawah Nasional, Pengamat Ekonomi: Bravo Pemprov Sulsel

Regional
Hadiri Milad Ke-111 Muhammadiyah, Gubernur Riau: Bersama Kita Hadapi Tantangan

Hadiri Milad Ke-111 Muhammadiyah, Gubernur Riau: Bersama Kita Hadapi Tantangan

Regional
Pemkot Tangsel Buka Lelang Barang Milik Daerah, Catat Tanggal dan Cara Daftarnya!

Pemkot Tangsel Buka Lelang Barang Milik Daerah, Catat Tanggal dan Cara Daftarnya!

Regional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Lengkapi Profil
Lengkapi Profil

Segera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.

Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com