Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Satu Warga Terseret Ombak di Pantai Todak Ditemukan Meninggal Dunia

Kompas.com - 15/06/2019, 21:48 WIB
Hadi Maulana,
Candra Setia Budi

Tim Redaksi

LINGGA, KOMPAS.com - Malang (17), satu dari dua Warga Kabupaten Lingga, Kepulauan Riau yang terseret ombak saat bermain di Pantai Todak, Kabupaten Lingga, Kepulauan Riau, Jumat, (14/06/2019) sore berhasil ditemukan, korban ditemukan meninggal dunia.

Kasi Ops Badan Nasional Pencarian dan Pertolongan (BNPP) Kelas A Tanjungpinang, Eko Supriyanto mengatakan, korban ditemukan saat tim Rescue Unit Siaga SAR Lingga hendak mengakhiri pencarian.

Korban ditemukan dalam kondisi mengapung disekitar bibir Pantai Todak.

Baca juga: Pencarian Wisatawan yang Hilang Terseret Ombak di Pantai Suwuk Dihentikan

"Korban langsung dievakuasi ke Rumah Sakit Dabo, Lingga," kata Eko melalui telepon, Sabtu (15/6/2019).

Eko mengaku, dengan ditemukannya Malang, proses pencarian dihentikan, di mana korban atas nama Hen (27) sudah lebih dulu ditemukan.

Lebih jauh Eko mengatakan, pihaknya berharap agar masyarakat Kepri selalu berhati-hati dan waspada saat bermain atau berpergian menggunakan jalur laut. Sebab, saat ini cuaca perairan Kepri sedang tidak bersahabat.

Baca juga: Terseret Ombak, 2 Wisatawan di Blitar Hilang, 4 Lainnya Trauma

"Cuaca saat ini susah ditebak, terlalu cepat berubah. Makanya kami sarankan agar menjauhi pantai. Dan untuk pelaku jasa transportasi di laut juga harus berhati-hati," jelasnya.

Begitu juga Nelayan, lanjut Eko, diminta untuk selalu waspada saat sedang mencari ikan.

Jika cuaca mendadak berubah, sebaiknya nelayan memilih untuk berteduh disekitar lokasi terdekat.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com