Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Dukung Pariwisata di Belitung, Kapal Bekas Ini Akan Disulap Jadi Ambulans

Kompas.com - 12/06/2019, 21:01 WIB
Heru Dahnur ,
Robertus Belarminus

Tim Redaksi

PANGKAL PINANG, KOMPAS.com - Pemerintah Kabupaten Belitung, Kepulauan Bangka Belitung, berencana memperbaiki sebuah kapal bekas untuk dijadikan rumah sakit terapung.

Wakil Bupati Belitung Isyak Meirobie mengatakan, administrasi kapal tersebut sedang diurus karena dulunya merupakan hibah pemerintah pusat.

"Kami ingin kapal itu menjadi kapal ambulans yang akan siaga di kawasan ekonomi khusus pariwisata Tanjung Kelayang," kata Isyak, saat dikonfirmasi Kompas.com, Rabu (12/6/2019).

Baca juga: Kapal Feri Tenggelam di Sungai Mahakam

Kapal ambulans atau kapal rumah sakit, kata Isyak, akan mendukung pengembangan destinasi pariwisata yang aman dan mampu merespons dengan cepat insiden kecelakaan laut.

"Mudah-mudahan awal September 2019 sudah bisa operasi," ujar dia.

Saat ini, kapal fiber berwarna putih tersebut kondisinya rusak.

Baca juga: Kapal Pesiar Berbendera Malta Kunjungi Batam

"Kalau kapal ambulans yang sesungguhnya dilengkapi ruang menginap pasien belum ada. Ini setidaknya bisa untuk pertolongan medis pertama," ucap Isyak.

Selanjutnya, kapal tersebut dioperasikan di bawah Dinas Kesehatan setempat.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com