Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Sebelum Dimakamkan, Upacara Penghormatan Akan Digelar untuk Istri Wakil Wali Kota Ambon

Kompas.com - 12/06/2019, 20:53 WIB
Rahmat Rahman Patty,
Robertus Belarminus

Tim Redaksi


AMBON, KOMPAS.com - Upacara penghormatan terakhir kepada almarhumah Iffa Karlina Hadler, istri dari Wakil Wali Kota Ambon akan digelar oleh pemerintah Kota Ambon sebelum jenazah dimakamkan di Kota Ambon.

Sesuai rencananya, jenazah almarhumah akan dimakamkan di taman makam umum Kebun Cengkeh, Kecamatan Sirimau, Ambon, pada Kamis (13/6/2019) pukul 17.00 WIT.

Saat ini, jenazah almarhumah telah berada di Jakarta dan akan diterbangkan dengan pesawat Garuda dari Bandara Soekarno-Hatta menuju Bandara Pattimura Ambon pada Kamis pagi.

Baca juga: Sebelum Wafat, Istri Wakil Wali Kota Ambon Titip Pesan untuk Mantan Ajudan Suaminya

Berdasarkan informasi yang diterima Kompas.com dari Bagian Komunikasi Pimpinan dan Protokol Pemerintah Kota Ambon, jasad almarhumah akan tiba di Bandara Pattimura pukul 13.55 WIT, dan akan dijemput langsung oleh Wali Kota Ambon, Richard Louhenapessy bersama pejabat pemerintah Kota Ambon lainnya.

“Selanjutnya pada pukul 14.10 WIT, jenazah dan rombongan langsung menuju ke Kantor Wali Kota Ambon,” kata Kepala Bagian Komunikasi Pimpinan dan Protokol Pemerintah Kota Ambon, Yan Suitela, Rabu (12/6/2019).

Yan mengatakan, setelah tiba di Balai Kota Ambon, acara penerimaan jenazah selanjutnya akan dilakukan dengan penghormatan awal dan penghormatan akhir yang dipimpin oleh Ketua PKK Kota Ambon serta pembacaan riwayat hidup almarhumah.

Setelah itu, jenazah kemudian dibawa menuju kediaman pribadi Wakil Wali Kota Ambon di kawasan Galungung, Kecamatan Sirimau, untuk acara pelepasan dari Pemerintah Kota Ambon ke pihak keluarga.

Baca juga: Karangan Bunga Ucapan Duka Penuhi Rumah Wakil Wali Kota Ambon

“Acara pelepasan almarhumah dari Pemerintah Kota Ambon ke pihak keluarga akan dipimpin langsung oleh Wali Kota Ambon,” ujar dia.

Dalam acara tersebut, Wali Kota Ambon juga akan menyampaikan sambutannya serta memimpin acara mengheningkan cipta dan juga pembacaan riawat hidup almarhumah sebelum jenazah dibawa ke pemakaman untuk dimakamkan.

“Sebelum dibawa ke pemakaman akan ada juga penghormatan terakhir di rumah duka," ujar dia.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com