Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Lebaran 2019, Dishub Surakarta Kurangi "Rest Area" Menjadi 3 Lokasi

Kompas.com - 09/05/2019, 09:44 WIB
Labib Zamani,
Farid Assifa

Tim Redaksi

SOLO, KOMPAS.com - Kepala Dinas Perhubungan (Dishub) Kota Surakarta, Hari Prihatno mengatakan, pihaknya hanya akan mendirikan tiga lokasi rest area atau tempat istirahat bagi pemudik pada arus mudik dan balik Lebaran 2019.

Sebelumnya, ada lima lokasi rest area yang didirikan di Solo, Jawa Tengah, untuk menyambut arus mudik dan balik Lebaran.

"Tahun ini kita hanya mendirikan tiga lokasi rest area. Karena ada dua lokasi rest area yang Lebaran tahun ini kita hilangkan," kata Hari di Solo, Jawa Tengah, Kamis (9/5/2019).

Tiga rest area yang akan didirikan itu berada di Jalan Ir Sutami (Jurug), Palang Joglo di Kecamatan Banjarsari dan Jalan Adi Sucipto.

Baca juga: Catat, Ini Rest Area di Jawa Tengah yang Layani Penukaran Uang

Sementara itu, dua lokasi rest area yang dihilangkan itu antara lain, Jalan Slamet Riyadi (taman kota Kerten) dan Jalan Bhayangkara (Tipes).

Alasanya, berdasarkan hasil evaluasi, di lokasi Tipes tidak ada pemudik yang berhenti istirahat. Kemudian rest area Jalan Slamet Riyadi (taman kota Kerten) karena lokasinya tidak representatif.

"Setelah dievaluasi, rest area Jalan Bhayangkara sama sekali tidak ada pemudik yang istirahat di situ. Karena rest area ini lokasinya berada di jalur arah dari Wonogiri, sehingga pemudik dari arah itu masih fresh," terangnya.

Hari menilai, pengurangan jumlah rest area adalah untuk efektivitas penjagaan. Para petugas yang awalnya bertugas di dua lokasi rest area itu akan diperbantukan ke tiga lokasi rest area tersebut.

Dengan demikian, para petugas akan berkonsentrasi dalam memberikan pelayanan bagi para pemudik lebaran yang berhenti istirahat di rest area.

Baca juga: Polres Karawang Lakukan Buka Tutup Rest Area KM 57

Tim yang bertugas di tiga lokasi rest area adalah gabungan dari beberapa dinas di Pemkot Surakarta. Antara lain dari Dishub, Dinas Kesehatan Kota, Badan Penanggulangan Bencana Daerah dan Dinas Pemadam Kebakaran. Petugas juga dibantu relawan.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com