Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

8 Fakta Hasil Pleno KPU di Berbagai Daerah, Jokowi-Ma'ruf Kuasai Magelang hingga Prabowo-Sandi Menang Telak di Pamekasan

Kompas.com - 02/05/2019, 18:08 WIB
Michael Hangga Wismabrata,
David Oliver Purba

Tim Redaksi

Hasil tersebut berdasarkan rekapitulasi tingkat kabupaten, yang digelar oleh KPU Pamekasan pada Rabu (1/5/2019) di Aula gedung Bakorwil Madura.

Prabowo-Sandi yang diusung oleh PAN, PKS, Gerindra dan Demokrat meraih suara sebanyak 531.561.

Sedangkan pasangan capres-cawapres nomor urut 01, Jokowi-Ma'ruf Amin, meraih suara sebanyak 102.931.

"Lancar semua sejak awal rekapitulasi. Saksi dari kedua Paslon tanda tangan semua," kata Mohammad Hamzah, Ketua KPU Pamekasan.

Baca Juga: Hasil Pleno KPU Pamekasan, Prabowo-Sandi Menang di Seluruh Kecamatan

7. Di Palembang, Prabowo-Sandi menang di 17 kecamatan

Prabowo -Sandiaga mendapatkan 559.422 suara di kota Palembang, Sumatera Selatan dalam Pemilihan Presiden 2019.

Sementara itu, pasangan Jokowi-Ma'ruf mendapatan sebanyak 350.539 suara.

Dengan total suara sah sebanyak 909.961 suara dan suara tidak sah sebanyak 15.584 suara.

Berdasarkan hasil rapat pleno di kantor Komisi Pemilihan Umum ( KPU) kota Palembang, Prabowo-Sandi unggul di 17 Kecamatan.

"Semuanya hadir, hari ini untuk Pilpres sudah selesai, agenda besok untuk DPR RI. Setelah itu baru, DPRD Provinsi, kota dan DPD, selanjutnya," kata Eftiyani, Ketua KPU Palembang usai rapat pleno.

Baca Juga: Rapat Pleno KPU Palembang: Prabowo-Sandi Menang di 17 Kecamatan

8. Jokowi-Ma'ruf ungguli Prabowo-Sandi di Kota Banjar  

Usai rapat pleno rekapitulasi suara pemilu, timses 01, timses 02, berjabat tangan bersama Ketua KPU, Kapolres Banjar, Kepala Kejaksaan Banjar. Kedua timses sepakat menerima hasil rapat pleno yang digelar di Gudang Logistik KPUD Kota Banjar, Jalan Tanjungsukur, Selasa sore (30/4/2019).KOMPAS.com/CANDRA NUGRAHA Usai rapat pleno rekapitulasi suara pemilu, timses 01, timses 02, berjabat tangan bersama Ketua KPU, Kapolres Banjar, Kepala Kejaksaan Banjar. Kedua timses sepakat menerima hasil rapat pleno yang digelar di Gudang Logistik KPUD Kota Banjar, Jalan Tanjungsukur, Selasa sore (30/4/2019).

Pasangan Jokowi-Ma'ruf unggul di rapat pleno rekapitulasi penghitungan suara Pemilu 2019 Kota Banjar, Jawa Barat, Selasa (30/4/2019) sore.

Hasilnya, untuk pilpres pasangan Jokowi-Ma'ruf meraih 63.295 suara dan Prabowo-Sandiaga meraih 55.732 suara.

"Pasangan nomor urut satu unggul di Kota Banjar berdasarkan rekapitulasi penghitungan suara," kata Ketua KPUD Kota Banjar, Dani Danial Muchlis usai rapat pleno di Gudang Logistik KPUD, Jalan Tanjungsukur, Banjar.

Suara sah pilpres sebanyak 119.027, sedangkan suara tidak sah ada 2445 dengan total suara sebanyak 121.472.

Untuk pileg, lanjut Dani, partai yang unggul yakni Partai Golkar, dan PDI Perjuangan. Kemudian disusul Gerindra, PAN, dan PKS.

Baca Juga: Hasil Pleno Rekapitulasi KPUD, Pasangan Jokowi Ma'ruf Unggul di Banjar

Sumber: KOMPAS.com (Perdana Putra, Aji YK Putra, Taufiqurrahman, Ika Fitriana, Ari Maulana Karang, Sukoco)

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com