MATARAM, KOMPAS.com — Gubernur Nusa Tenggara Barat (NTB) Zulkieflimansyah menyatakan, siapa pun yang nantinya terpilih menjadi presiden RI, dia adalah pemimpin yang terbaik untuk Indonesia.
"Dua-duanya baik. Siapa pun yang akan menjadi pemimpin Indonesia, itulah keputusan yang terbaik yang sudah ditakdirkan oleh Allah SWT untuk menjadi pemimpin kita," kata Gubernur Zul seusai memberikan hak suara di TPS 8 Desa Bajur, Labuapi, Kabupaten Lombok Barat, Rabu (17/4/2019).
Dengan mengendarai sepeda motor, gubernur yang akrab disapa doktor Zul tersebut tiba di TPS bersama sang istri Niken Saptarini Widyawati Zulkieflimansyah.
Baca juga: KPU: Meskipun Ada Kendala, Pemilu Harus Tetap Dilanjutkan
Setibanya di TPS, Zul menerima surat suara dan melakukan pemilihan di bilik suara. Zul mengatakan, situasi pemilu kali ini berjalan aman.
Untuk memantau pemungutan suara di TPS, Gubernur beserta rombongan memilih menggunakan sepeda motor agar lebih mudah menjangkau TPS yang lokasinya di perkampungan.
"Kita walaupun di media sosial cukup gaduh, tampaknya masyarakat kita cukup matang berdemokrasi," kata Zul.
Zul menambahkan, menurut hasil pantauannya, antusiasme warga yang memilih pada pemilu presiden dan wakil presiden, DPD, DPR, DPRD provinsi, dan DPRD kabupaten/kota kali ini cukup tinggi.
Baca juga: Megawati: Saya Juga Pernah Ikut Pilpres, Waktu Kalah Enggak Ribut, Ketawa Saja
"Hampir semua tempat kami kelilingi. Kebetulan kami pakai motor jadi gampang ke kampung-kampung. Semuanya berjalan lancar. Memang karena histeria luar biasa di media massa jadi partisipasinya luar biasa. Masyarakat antusias," ujar Zul.
Setelah nyoblos, Zul beserta rombongan meninjau TPS 10 di Jalan H Naim Geguntur Jempong dan TPS 24 di depan Kantor PJR Polda NTB di Jalan Majapahit Ampenan.
Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Kompas.com. Mari bergabung di Grup Telegram "Kompas.com News Update", caranya klik link https://t.me/kompascomupdate, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.Tulis komentarmu dengan tagar #JernihBerkomentar dan menangkan e-voucher untuk 90 pemenang!
Syarat & KetentuanSegera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.