Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Pakai Heli, Kapolda Jawa Barat Cek Kesiapan Pemilu 2019 di Cianjur

Kompas.com - 16/04/2019, 15:32 WIB
Firman Taufiqurrahman,
Robertus Belarminus

Tim Redaksi

CIANJUR, KOMPAS.com - Kapolda Jawa Barat, Irjen Pol Agung Budi Maryoto didampingi Pangdam III/Siliwangi, Mayjen Tri Soewandono, melaksanakan pengecekan persiapan Pemilu 2019 di wilayah Kabupaten Cianjur, Selasa (16/04/2019) siang.

Menggunakan heli jenis Bel 412 HA 5182 yang dipiloti Kapten CPN Fuad, kapolda dan pangdam beserta rombongan mendarat sempurna di Lapang Prawatasari, Joglo, Cianjur, Jawa Barat, pukul 11.00 WIB.

Kapolres Cianjur, AKBP Soliyah, Dandim 0608/Cianjur, Letkol Inf Rendra Dwi Ardhani dan Plt Bupati Cianjur, Herman Suherman, menyambut kedatangan orang nomor satu di lingkungan institusi TNI dan Polri di wilayah hukum Jawa Barat itu.

Baca juga: Pengalaman Pilkada 2018, Kapolda Jabar Yakin Pemilu 2019 di Jawa Barat akan Aman

Selanjutnya, kapolda dan rombongan menaiki sepeda motor untuk memantau sejumlah lokasi Tempat Pemungutan Suara (TPS) yang ada di wilayah seputaran Kota Cianjur.

Disela kunjungan, kapolda menjamin pelaksanaan Pemilu 2019 yang akan digelar secara serentak besok, Rabu (17/04/2019) di wilayah hukum Jawa Barat, berjalan aman dan kondusif.

“TNI- Polri, aparatur pemda dan seluruh komponen masyarakat siap menjamin keamanan dari proses demokrasi ini. Alhamdulilah, sampai dengan hari ini (Jawa Barat) aman dan kondusif. Ini betul-betul mencerminkan tingkat demokratisasi masyarakat Jawa Barat sangat tinggi,” tutur Agung, kepada wartawan di Cianjur, Selasa (16/4/2019).

Terkait jumlah personel yang melakukan PAM atau pengamanan di lokasi TPS, kapolda mengatakan, jumlahnya fluktuatif disesuaikan dengan karakteristik dari masing-masing TPS.

“Pastinya tidak per TPS per personel (anggota polisi), namun kami sinergikan dengan babinsa dan linmas untuk mengamankan jalannya proses demokrasi ini,” kata dia.

Kapolda pun mengajak masyarakat Jawa Barat yang sudah punya hak pilih untuk berbondong-bondong datang ke TPS menyalurkan hak suaranya dalam pesta demokrasi lima tahunan ini.

“Ini kan lima tahun sekali, untuk menentukan para wakil rakyat, untuk menentukan pimpinan negara,” ucap dia.

Baca juga: Terjunkan 276.100 Saksi, PDI-P Jaga Ketat 138.050 TPS di Jawa Barat

Dalam kesempatan itu, Agung juga berbicara mengenai langkah antisipasi ‘serangan fajar’ dengan kembali menghidupkan siskamling, termasuk patroli di media sosial melalui Direktorat Siber.

“Kami imbau tidak ada yang seperti itu (serangan fajar). Tidak ada intimidasi dan paksaan, silakan datang ke TPS sesuai dengan pilihannya masing-masing. Polri dan TNI menjamin keamanannya,” imbuh dia.

Usai berpatroli, kapolda dan pangdam serta rombongan yang sebelumnya melakukan pengecekan ke wilayah Palabuhanratu dan Sukabumi kembali menaiki heli milik TNI-AU itu untuk terbang menuju Bandung.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com