Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

5 Fakta Kampanye Jokowi di Sukabumi dan Depok, Singgung Surat Suara Tercoblos hingga Target Menang di "Kandang" PKS

Kompas.com - 12/04/2019, 08:08 WIB
Michael Hangga Wismabrata,
Aprillia Ika

Tim Redaksi

Melalui kartu ini, Jokowi menjelaskan, penerima akan mendapatkan potongan harga besar-besaran ketika membeli bahan pokok.

Baca Juga: Jokowi Sebut KIP Kuliah Akan Cetak Jutaan Sarjana

5. Kertas suara tercoblos di Malaysia, Jokowi minta usut tuntas

Joko Widodo (Jokowi) menegaskan, apabila ada dugaan kecurangan dalam proses pencoblosan suara di Malaysia, laporkan segera ke Badan Pengawas Pemilu (Bawaslu).

Hal itu diungkapkan Jokowi atas temuan surat suara tercoblos di Selangor, Malaysia.

"Kalau itu benar dan merupakan pelanggaran, laporkan saja ke Bawaslu. Mekanisme di sana jelas," ujar Jokowi saat dijumpai wartawan usai kampanye terbuka di Kota Depok, Jawa Barat, Kamis (11/4/2019).

Jokowi sekaligus meminta supaya berita tersebut benar-benar dicek keakuratannya. Jangan sampai berita tersebut dimanfaatkan pihak tertentu untuk kepentingan politik.

"Ya dicek sajalah. Enggak usah diangkat ke isu-isu yang enggak jelas," lanjut Jokowi.

Baca Juga: Jokowi Minta Pengusutan Temuan Surat Suara Tercoblos di Malaysia

6. Ribuan massa hadiri kampanye Jokowi di Sukabumi

Capres Joko Widodo (kiri) menyampaikan orasi saat berkampanye di Sukabumi, Jawa Barat, Kamis (11/4/2019).KOMPAS.com/BUDIYANTO Capres Joko Widodo (kiri) menyampaikan orasi saat berkampanye di Sukabumi, Jawa Barat, Kamis (11/4/2019).

Jokowi menggelar kampanye di Gedung Pusbangdai, di Jalan Raya Cibadak-Palabuhanratu, Cikembang, Sukabumi, Rabu (11/4/2019) pagi. Ribuan massa sudah memadati di dalam ruangan sejak pagi, begitu juga di luar gedung.

"Pada 2019 harus menang di atas 50 persen," harap Jokowi, yang langsung disambut para pendukungnya yang memadati gedung sambil meneriakan yel yel hidup Jokowi.

"Melihat semangat pagi ini, saya yakin di Jawa Barat bakal menang," sambung Jokowi.

Kampanye terbuka capres Jokowi ini juga dihadiri sejumlah tokoh partai pendukung, sejumlah tokoh masyarakat Sukabumi, dan ribuan massa pendukung dan relawan yang berada di dalam gedung dan di luar gedung.

Baca Juga: Jokowi Targetkan Raih Lebih dari 50 Persen Suara di Sukabumi

Sumber: KOMPAS.com (Fabian Januarius Kuwado, Budiyanto)

 

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com