Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Edy Rahmayadi: Bantulah Pak Wali Kota Bebaskan Sidempuan dari Sampah...

Kompas.com - 09/04/2019, 17:35 WIB
Kontributor Medan, Mei Leandha,
David Oliver Purba

Tim Redaksi

MEDAN, KOMPAS.com - Gubernur Sumatera Utara (Sumut) Edy Rahmayadi mengharapkan Kota Padang Sidempuan bebas sampah pada 2019.

Edy berharap tidak ada lagi sampah yang berserakan dan semuanya harus dibuang pada tempatnya. Sebab kenyamanan dan kesehatan lingkungan akan menyehatkan masyarakatnya.

Edy memberikan pekerjaan rumah ini Wali Kota Padang Sidempuan Irsan Efendi Nasution saat bertemu dengan organisasi perangkat daerah (OPD), camat, lurah, dan tokoh masyarakat di Gedung Adam Malik, Padangsidempuan, Selasa (9/4/2019).

"Untuk mewujudkannya harus didukung seluruh komponen masyarakat. Di sini ada Pemuda Pancasila (PP), FKPPI, dan organisasi kemasyarakat lainnya. Jumlah kita tidak sedikit, bantulah Pak Wali Kota bebaskan Sidempuan ini dari sampah," kata Edy seperti dikutip dari keterangan resmi yang diterima Kompas.com, Selasa.

Baca juga: Edy Rahmayadi: ASN Kerja Saja yang Baik, Bukan Mendukung Kampanye

Edy menilai Padang Sidempuan merupakan kota yang sangat penting di Sumut, khususnya di bagian selatan. Posisinya yang berada di tengah bisa menghidupkan kabupaten-kabupaten di sekitarnya.

Sebagai kota jasa, Padang Sidempuan juga harus bisa membuat orang yang hadir merasa nyaman.

Sebelum menutup sambutannya, Edy mengingatkan, menjelang pemilu yang tinggal beberapa hari lagi, masyarakat harus tetap menjaga kondusifitas.

"Siapa yang dipilih adalah pilihan hati. Jadikan pemilu ini sebagai pesta demokrasi yang kondusif," katanya.

Baca juga: Edy Rahmayadi Pastikan Tidak Ada Larangan Wartawan Meliput di Kantor Gubernur Sumut

Wali Kota Padang Sidempuan Irsan Efendi Nasution mengatakan, akan menindaklanjuti permintaan Edy. Dia mengakui jumlah sampah di kotanya lebih banyak dibandingkan kabupaten lain di sekitar.

Alasan dia, karena lebih banyak kegiatan ekonomi di kota ini. Irsan amerasa di masa kepemimpinannya masalah penanganan sampah sudah lebih baik dibandingkan sebelumnya.

Namun, karena kembali diimbau oleh gubernur, maka pihaknya akan menata lebih baik kota tersebut.

Irsan menilai masih banyak masyarakat yang membuang sampah ke sungai karena memang kotanya tidak memiliki tempat pembuangan akhir sampah meski telah menyediakan lahan di Kecamatan Batu Nadua.

"Nanti akan segera kami rumuskan lagi persoalan sampah di Kota Padang Sidempuan supaya lebih baik ke depannya," ucap dia.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com