Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Tidore Jadi Tuan Rumah "Sail 2021" dan Napak Tilas 500 Tahun Ekspedisi Magelhaens

Kompas.com - 16/03/2019, 21:25 WIB
Yamin Abdul Hasan,
Aprillia Ika

Tim Redaksi

TERNATE, KOMPAS.com - Menteri Koordinator Bidang Kemaritiman RI Luhut Binsar Panjaitan berada di Ternate, Maluku Utara pada Sabtu (16/03/2019) untuk mendengarkan langsung pemaparan terkait persiapan Sail Tidore 2021 dan peringatan 500 Tahun Ekspedisi Magelhaens Elcano.

Luhut mengatakan, kegiatan ini merupakan program internasional sehingga harus dipersiapkan dengan baik, termasuk koordinasi masing-masing lembaga.

“Wali Kota Tidore tadi paparkan mengenai rencana Sail Tidore memperingati 500 tahun Magelhaens mendarat di sini. Ini akan dilaksanakan pada September 2021,” kata Luhut.

“Ini program internasional, sehingga kami akan lakukan rapat terpadu minggu depan dengan tiga menteri untuk menyukseskan ini,” kata Luhut lagi.

Baca juga: Sail Nias 2019 Bakal Digelar Juli-September

Sementara Wali Kota Tidore Ali Ibrahim mengatakan, bahwa berdasarkan hasil pertemuan Global Network of Magelhaen Cities (GNMC) ke-9 di Kota Sevilla, Spanyol pada akhir Januari 2019 lalu, Kota Tidore telah ditetapkan sebagai tuan rumah pertemuan ke-10 GNMC 2019.

“Hasil pertemuan yang ke 9 di Sevilla yang terdiri dari 25 negara dan Tidore terpilih untuk menjadi tuan rumah jaringan Kota Magelhaens,” kata Ali Ibrahim.

Wali Kota Tidore juga berharap pelaksanaan pertemuan GNMC dan Sail Tidore 2021 ini dapat memberikan dampak langsung kapada masyarakat Maluku Utara, yaitu mempromosikan potensi yang dimiliki Indonesia sebagai negara maritim.

“Dalam rangka persiapan pertemuan ke-10 jaringan Global Kota Magelhaens tahun 2019 dan napak tilas 500 tahun ekspedisi Magelhaens tahun 2021, Pemkot Tidore terus mempersiapkan diri dengan baik,” kata Ali Ibrahim.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com