Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Di Pesantren Shiddiqiyah Jombang, Prabowo Dapat "Oleh-oleh" Istimewa

Kompas.com - 24/02/2019, 19:40 WIB
Moh. SyafiĆ­,
Icha Rastika

Tim Redaksi

JOMBANG, KOMPAS.com - Calon presiden nomor urut 02, Prabowo Subianto, mendapatkan "oleh-oleh istimewa" saat berkunjung ke Pesantren Shiddiqiyah Ploso, Kabupaten Jombang, Jawa Timur, Minggu (24/2/2019).

Juru bicara Badan Pemenangan Nasional (BPN) Prabowo-Sandi, KH Irfan Yusuf, menyampaikan, saat bertemu pengasuh Pesantren Shiddiqiyah, KH Muchammad Muchtar Mu'ti, Prabowo diberi sejumlah dokumen penting terkait wawasan kebangsaan.

"Tadi beliau, Kiai Muchtar memberikan banyak berkas untuk dipelajari Pak Prabowo sebagai bahan untuk meningkatkan wawasan kebangsaan kita dan memperdalam kecintaan masyarakat terhadap negara bangsa ini," kata Irfan Yusuf saat ditemui seusai kunjungan Prabowo di Pesantren Shiddiqiyah.

Baca juga: Prabowo: Saya Berutang kepada Rakyat, kepada Petani...

Berkas atau dokumen yang diberikan kepada Prabowo, kata Irfan Yusuf, di antaranya merupakan dokumen yang berisi pandangan Pesantren Shiddiqiyah terkait kebangsaan.

Sebelumnya, saat menyampaikan orasi di hadapan para santri serta jajaran pengurus dan pengasuh Pesantren Shiddiqiyah, Prabowo menyatakan kekagumannya terhadap sikap pesantren terkait nilai kebangsaan bagi santri dan keluarga besar pesantren.

Menurut Prabowo, pesantren yang berada di wilayah bagian utara Kabupaten Jombang ini merupakan salah satu pesantren yang konsisten menjaga nilai-nilai kebangsaan dan kecintaan terhadap Tanah Air.

Pernyataan tersebut mengacu pada sikap dan kebijakan Pesantren Shiddiqiyah yang menekankan kepada santri dan keluarga besar pesantren, bahwa cinta Tanah Air merupakan bagian dari iman.

"Saya lihat, pesantren ini bukan main nilai kebangsaan yang dipertahankan. Saya mantan tentara, mantan prajurit, mantan TNI, waktu dulu kita memandang bahwa sekolah-sekolah TNI yang paling nasionalis dan paling kebangsaan, ternyata Pesantren ini tidak kalah," kata Prabowo.

Ia berkunjung dengan didampingi Rachmawati Soekarno Putri serta dua orang keturunan pendiri NU, yakni KH Irfan Yusuf dan KH Hasib Wahab Chasbullah.

Para pendukung Jokowi - Maruf Amin menyambut kedatangan Prabowo Subiyanto yang melakukan kunjungan ke Pesantren Siddiqiyah Ploso Kabupaten Jombang, Minggu (24/2/2019).KOMPAS.com/MOH. SYAFII Para pendukung Jokowi - Maruf Amin menyambut kedatangan Prabowo Subiyanto yang melakukan kunjungan ke Pesantren Siddiqiyah Ploso Kabupaten Jombang, Minggu (24/2/2019).

Aksi penyambutan dari pendukung Jokowi

Sementara itu, kunjungan Prabowo ke wilayah Jombang mendapatkan sambutan selamat datang dari para pendukung Jokowi-Ma'ruf Amin.

Sambutan selamat datang terpampang pada spanduk yang dipasang di sejumlah titik di sepanjang jalan ke arah Pesantren Shiddiqiyah.

Baca juga: Apabila Jadi Presiden, Prabowo Janji Sediakan Pupuk Murah untuk Petani

Selain itu, puluhan pendukung Jokowi juga melakukan aksi menyambut kedatangan Prabowo di pinggir jalan di depan Pesantren.

Mereka membentangkan spanduk sembari mengucapkan selamat datang kepada Prabowo di Kabupaten Jombang.

Meski demikian, aksi menyambut kedatangan Prabowo tersebut tidak sampai mempengaruhi agenda kunjungan Prabowo ke Pesantren Shiddiqiyah. 

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com