Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
KILAS DAERAH

Pemprov Sulut Gerak Cepat Tangani Korban Banjir dan Longsor

Kompas.com - 01/02/2019, 17:10 WIB
Mico Desrianto,
Mikhael Gewati

Tim Redaksi

KOMPAS.com – Banjir dan longsor yang terjadi di Sulawesi Utara (Sulut), Jumat (1/2/2019) pagi ini membuat Pemerintah Provinsi (Pemprov) bergerak cepat menangani korban bencana.

Di bawah arahan Gubernur Olly Dondokambey, Pemprov sudah melakukan beragam langkah seperti mendirikan Posko Informasi bencana yang terletak di Lobi Kantor Gubernur.

Pemprov pun sudah menyedikan posko siaga bencana yang terletak di Kantor Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) dan Dinas Kesehatan Sulut.

"Peralatan yang ada di Dinas Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat (PUPR), SatPol-PP, Dinas Sosial dan Dinas Kesehatan sudah disiapkan di sejumlah lokasi bencana. Kami juga menyediakan kebutuhan masyarakat seperti dapur umum, makanan siap saji dan peralatan lainnya," kata Sekretaris Daerah Provinsi Sulawesi Utara, Edwin Silangen seperti dalam keterangan tertulis yang Kompas.com terima.

Silangen juga menjelaskan bahwa posko kesehatan juga didirikan 24 jam untuk melayani korban bencana. Ini lakukan mengingat para korban banjir dan longsor rawan terjangkit berbagai penyakit, 

"Dinas Kesehatan sudah membuka Posko Kesehatan yang buka 24 jam dan sudah disiapkan obat-obatan yang diperlukan," ungkap Silangen.

Lebih lanjut, Silangen mengimbau masyarakat untuk terus waspada karena berdasarkan data peringatan dini cuaca dari Badan Meteorologi Klimatologi dan Geofisika (BMKG) Sulut, curah hujan tinggi masih berlangsung hingga pukul 20.00 Waktu Indonesia Tengah (Wita)

"Kami mengimbau masyarakat agar menghindari daerah aliran sungai dan daerah rawan longsor," pesan Silangen.

Adapun bagi masyarakat Sulut yang membutuhkan informasi bencana dapat menghubungi Kepala BPBD Joi Oroh 081355526955, Kepala Biro Protokol dan Humas Dantje Lantang 08124193636 dan Kabag Humas Christian Iroth 081244531119.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Baca tentang


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com