Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Aula Kantor BKD Asmat Terbakar

Kompas.com - 12/01/2019, 15:00 WIB
Kontributor Kompas TV Timika, Irsul Panca Aditra,
Icha Rastika

Tim Redaksi

TIMIKA, KOMPAS.com - Aula Kantor Badan Kepegawaian Daerah, Kabupaten Asmat, Papua, di Jalan Safan, Kota Agats terbakar, Sabtu (12/1/2019).

Polisi setempat masih menyelidiki penyebab pasti kebakaran yang awalnya berasal dari ruang genset itu.

Kabid Humas Polda Papua Kombes Ahmad Mustofa Kamal mengatakan, berdasarkan keterangan saksi Angga Baktiar (24), pukul 08.10 WIT saksi ke kantor untuk lembur.

Namun, 35 menit kemudian, Angga mendengar teriakan kebakaran dari Herman Mahuze (33).

Keduanya pun berupaya memadamkan api yang berasal dari ruang genset, tetapi api begitu cepat merembet hingga membakar ruangan aula.

Sebab, bangunan aula tersebut terbuat dari papan sehingga api dengan mudah membakar seluruh bangunan.

Anggota Polres Asmat beserta Polsek Agats tiba di TKP dan langsung membantu memadamkan api dengan alat seadanya.

"Pukul 10.45 WIT api berhasil dipadamkan situasi aman dan kondusif," kata Kamal.

Tidak ada korban jiwa dalam musibah ini. Kasus kebakaran ini ditangani Satuan Reskrim Polres Asmat.

"Tidak ada korban jiwa dan saat ini Polres Asmat masih melakukan penyelidikan penyebab kebakaran Aula Kantor BKD Kabupaten Asmat," kata Kamal.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com