Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Menyamar sebagai Pembeli, Petugas BBKSDA Jatim Bongkar Penjualan Lutung Jawa

Kompas.com - 01/12/2018, 18:50 WIB
Andi Hartik,
Inggried Dwi Wedhaswary

Tim Redaksi

MALANG, KOMPAS.com - Balai Besar Konservasi Sumber Daya Alam (BBKSDA) berhasil mengungkap penjualan dua ekor lutung jawa secara daring (online).
 
Saat ini, dua ekor lutung jawa itu dititipkan di Pusat Rehabilitasi Javan Langur Center (JLC) di Kota Batu, Jawa Timur.
 
Kepala BBKSDA Jawa Timur, Nandang Prihadi mengatakan, peristiwa itu terjadi pada Rabu (28/11/2018) sekitar pukul 22.30 di Terminal Arjosari Kota Malang.
 
Penjualan satwa dilindungi ini terbongkar melalui penyamaran petugas BBKSDA.
 
"Ditawarkan di medsos oleh tersangka. Petugas kami masuk ke sana dan seolah akan membeli. Janjian ketemu di Terminal Bus Arjosari," kata Nandang kepada Kompas.com, Sabtu (1/12/2018).
 
Saat ini, kasus penjualan satwa dilindungi itu sudah ditangani jajaran Polres Malang Kota.
 
Pelaku penjualan yang diketahui bernama Farid Kurniawan Santoso, warga Blimbing, Kota Malang sudah diserahkan ke jajaran Polres Malang Kota.
 
Nandang mengatakan, lutung yang dijual masih berupa anakan. Belum diketahui dari mana anak lutung jawa itu didapatkan.
 
"Itu kan penyidik nanti yang menyelidiki ya," kata Nandang.
 
Saat dilakukan penangkapan, pelaku penjualan itu membawa dua lutung jawa tersebut dalam sangkar yang di luarnya dilapisi kardus. Dengan demikian, keberadaan dua lutung di dalam kardus itu tidak diketahui.

 

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com