Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Ditarget Beroperasi Awal 2019, Konstruksi Tol Pandaan-Malang Dikebut

Kompas.com - 12/11/2018, 13:32 WIB
Andi Hartik,
Aprillia Ika

Tim Redaksi

MALANG, KOMPAS.com - PT Jasamarga Pandaan Malang (JPM) yang merupakan kelompok usaha PT Jasa Marga (Persero) Tbk optimistis Jalan Tol Pandaan - Malang selesai tepat waktu dan dapat beroperasi sesuai dengan waktu yang telah ditentukan.

Direktur Utama PT Jasamarga Pandaan Malang, Agus Purnomo mengatakan, tol sepanjang 38,48 kilometer itu ditargetkan beroperasi pada triwulan pertama Tahun 2019. Sementara hingga saat ini, progres konstruksi secara keseluruhan masih mencapai 70 persen.

Untuk tahap awal, pihaknya mengebut pembangunan di seksi 1 Pandaan-Purwodadi, seksi 2 Purwodadi-Lawang dan seksi 3 Lawang-Singosari untuk segera dioperasikan. Dengan begitu, Surabaya hingga Singosari bisa terkoneksi jalan tol pada awal 2019 mendatang. Diharapkan, kemacetan yang selama ini terjadi pada saat akhir pekan bisa terurai dengan beroperasinya tol tersebut.

Baca juga: Mobil Innova Terbakar di Tol Pandaan-Gempol

"Sedangkan untuk seksi 1, 2, dan 3 telah mencapai sekitar 82 persen. Memang yang kami kejar untuk operasional adalah seksi 1, 2, dan 3. Jadi, nantinya dari Surabaya menuju Malang atau Batu bisa keluar di Singosari," katanya seperti dalam rilis yang diterima Kompas.com, Senin (12/11/2018).

"Jadi, bisa memangkas kalau hari-hari libur dari Surabaya ke Malang bisa tiga sampai lima jam, nanti bisa hanya satu jam," katanya.

Agus Purnomo mengatakan, Tol Pandaan - Malang juga sangat dibutuhkan meski bukan bagian dari Tol Trans Jawa. Menurutnya, Tol Pandaan - Malang juga strategis mengingat Malang dan Batu sebagai destinasi wisata. Setiap akhir pekan, akses dari Surabaya menuju Malang selalu diwarnai dengan kemacetan panjang.

"Meski bukan termasuk bagian Tol Trans Jawa, Jalan Tol Pandaan-Malang cukup strategis. Pasalnya, jalur antara Malang dan Surabaya senantiasa dipadati oleh kendaraan, terutama saat weekend atau libur karena banyaknya warga yang ingin mengunjungi kawasan wisata di Malang atau Batu," ungkapnya.

Baca juga: Ingin Bebas dari Macet di 2 Titik, Pemudik Bisa Lewati Tol Pandaan-Malang

"Jasamarga Pandaan Malang berharap dengan adanya jalan tol ini akan berkontribusi terhadap pertumbuhan perekonomian wilayah setempat, terutama Kota Malang yang saat ini sangat diminati sebagai destinasi wisata," katanya.

Sementara itu, Tol Pandaan - Malang terdiri dari lima seksi dengan nilai investasi mencapai Rp 5,97 triliun. Seksi 1 Pandaan-Purwodadi, seksi 2 Purwodadi-Lawang, seksi 3 Lawang-Singosari, seksi 4 Singosari-Pakis, dan seksi 5 Pakis-Malang.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com