Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Menunggu 4 Jam, Penumpang Lion Air yang Sayapnya Tabrak Tiang Diberangkatkan

Kompas.com - 07/11/2018, 23:51 WIB
Firmansyah,
Khairina

Tim Redaksi

BENGKULU, KOMPAS.COM — Setelah menunggu sekitar 4 jam, penumpang Lion Air JT 633 tujuan Bengkulu-Jakarta akhirnya diberangkatkan menggunakan pesawat pengganti JT 632.

Keberangkatan yang seharusnya pukul 18.00 WIB menjadi molor sekitar 4 jam. Pesawat pengganti take off dari Bandara Fatmawati Bengkulu pukul 22.42 WIB.

Kepala Seksi Keselamatan Penerbangan Bandara Fatmawati Retno Wijayanti membenarkan bahwa penumpang Lion Air JT 633 yang sayapnya menabrak tiang titik koordinat telah diberangkatkan.

"Penumpang diberangkatkan dengan pesawat pengganti," kata Retno singkat.

Baca juga: Kepala Bandara Fatmawati Bengkulu: Kamis, Kemenhub Investigasi Insiden Lion Air

Seluruh penumpang terpaksa menunggu di ruang tunggu bandara. Pesawat Lion Air JT 633 menabrak tiang titik koordinat di depan ruang VVIP Bandara Fatmawati Bengkulu, Rabu (7/11/2018) pukul 18.20 WIB.

Insiden tersebut mengakibatkan sayap kiri bagian ujung pesawat robek.

Pihak Lion Air menyampaikan permohonan maaf atas insiden yang terjadi pada pesawat mereka dengan nomor penerbangan JT 633 rute Bengkulu-Bandara Soekarno Hatta, Tangerang.

"Lion Air menyampaikan permohonan maaf kepada seluruh penumpang atas ketidaknyamanan yang timbul," kata Corporate Communications Strategic Lion Air Danang Mandala Prihantoro lewat keterangannya, Rabu malam.

Kompas TV Pihak KNKT menjelaskan perkembangan proses evakuasi Lion Air PK-LQP. KNKT juga mengilustrasikan salah satu komponen penting dalam mesin pesawat.
Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.



Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com