Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

5 BERITA POPULER NUSANTARA: Pilot Lion Air yang Ingin Kembali hingga Ledakan Pesawat

Kompas.com - 30/10/2018, 05:18 WIB
Michael Hangga Wismabrata,
Farid Assifa

Tim Redaksi

KOMPAS.com — Dukacita mendalam dirasakan keluarga para penumpang Lion Air JT 610 jurusan Jakarta-Pangkal Pinang.

Pada hari Senin pagi (29/10/2018), pesawat tersebut mengalami kecelakaan dan terjatuh di perairan Tanjung Karawang, Jawa Barat.

Diduga 189 penumpang termasuk kru pesawat Lion Air menjadi korban. Hingga saat ini, proses pencarian korban terus dilakukan Tim SAR gabungan TNI dan Polri.

Berikut ini berita lengkap Nusantara yang populer terkait kecelakaan Lion Air di Kompas.com.

1. Pesawat Lion Air JT 610 jatuh di Tanjung Karawang

Tim Basarnas terus melakukan pencarian dan evakuasi korban Pesawat Lion Air JT-160 rute Jakarta-Pangkal Pinang yang jatuh di perairan Tanjung Karawang, Jawa Barat, Senin (29/10/2018) pagi. Sejumlah benda yang ditemukan di perairan Teluk Karawang antara lain puing-puing badan kapal, potongan tubuh korban hinga unit ponsel. dok. Basarnas Tim Basarnas terus melakukan pencarian dan evakuasi korban Pesawat Lion Air JT-160 rute Jakarta-Pangkal Pinang yang jatuh di perairan Tanjung Karawang, Jawa Barat, Senin (29/10/2018) pagi. Sejumlah benda yang ditemukan di perairan Teluk Karawang antara lain puing-puing badan kapal, potongan tubuh korban hinga unit ponsel.

Kepala Kantor SAR Pangkal Pinang Danang Priandoko mengatakan, pilot pesawat sempat meminta return to base (RTB) ke petugas pengawas Bandara Soekarno-Hatta.

"Sempat meminta kembali. Tapi rupanya tak kunjung tiba. Ternyata memang hilang kontak dan jatuh," kata Danang kepada Kompas.com, Senin. Pesawat diperkirakan jatuh sekitar pukul 06.33 WIB.

Pesawat dijadwalkan terbang dari Bandara Soekarno-Hatta menuju Bandara Depati Amir, Pangkal Pinang.

Doa dan dukungan terus mengalir bagi para keluarga penumpang Lion Air JT 610.

Baca berita selengkapnya: Sebelum Pesawat Jatuh, Pilot Lion Air JT 610 Sempat Meminta Kembali ke Bandara

2. Nelayan mendengar suara ledakan

Foto serpihan pesawat Lion Air bernomor penerbangan JT-610 rute Jakarta-Pangkalpinang yang jatuh di laut utara Karawang, Jawa Barat, Senin (29/10/2018). ANTARA FOTO/HO-Pertamina/aww.
PERTAMINA Foto serpihan pesawat Lion Air bernomor penerbangan JT-610 rute Jakarta-Pangkalpinang yang jatuh di laut utara Karawang, Jawa Barat, Senin (29/10/2018). ANTARA FOTO/HO-Pertamina/aww.

Nelayan Muara Bungin mendengar ledakan saat pesawat Lion Air JT 610 jatuh di perbatasan perairan Karawang dan Bekasi, Jawa Barat, Senin (29/10/2018).

"Saya mendapat kabar, nelayan di Muara Bungin mendengar ledakan di air sekitar pukul 06.30 WIB," ujar Camat Pakisjaya Irlandia Suarlan di Pantai Tanjung Pakis, Desa Tanjung Pakis, Kecamatan Pakisjaya, Kabupaten Karawang, Senin.

Ledakan tersebut, lanjut dia, terdengar di perairan perbatasan Karawang dan Bekasi.

Saat ini, beberapa nelayan dan pihak desa turut melakukan penyisiran di sepanjang Pantai Tanjung Pakis hingga Muara Bungin.

KNKT dan petugas terkait masih mendalami penyebab kecelakaan.

Baca berita selengkapnya: Ledakan Terdengar Saat Pesawat Lion Air Jatuh di Perairan Karawang

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com