SURABAYA, KOMPAS.com - Tiga orang tewas setelah mobil Pajero Sport berwarna hitam dengan nomor polisi W 1165 YV disambar kereta api di perlintasan tanpa palang pintu di Pagesangan, Kecamatan Jambangan, Kota Surabaya, Jawa Timur, Minggu (21/10/2018) sekitar pukul 14.00 WIB.
Tiga penumpang Pajero yang meninggal dunia ditabrak Kereta Api Sri Tanjung Banyuwangi-Jogja tersebut diketahui sebagai satu keluarga.
"Korban merupakan satu keluarga dari Sidoarjo," ungkap Kanit Laka Lantas Polrestabes Surabaya AKP Antara, Minggu.
Baca juga: Pajero Tertabrak KA Sritanjung di Surabaya, 3 Orang Tewas
Antara mengatakan, ketiga jenazah korban langsung dievakuasi dengan tiga mobil ambulans dari lokasi kejadian.
"Jasad korban dibawa ke Rumah Sakit Bhayangkara Polda Jatim," tuturnya.
Sebelumnya diberitakan, dua penumpang mobil meninggal dunia, yaitu satu korban wanita yang berada di belakang mobil dan satu pengemudi berada di dalam mobil.
Korban ketiga kemudian diketahui adalah anak kecil yang merupakan anak korban. Jenazah anak kecil ditemukan terpental di sisi kanan mobil tersebut.
Warga setempat menutup jenazah anak itu memakai kertas korban sembari menunggu pihak kepolisian datang melakukan evakuasi.
Artikel ini telah tayang di surya.co.id dengan judul Pajero Sport Disambar KA di Surabaya - 3 Orang Sekeluarga Tewas, 1 Diantaranya Anak-anak Terpental
Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Kompas.com. Mari bergabung di Grup Telegram "Kompas.com News Update", caranya klik link https://t.me/kompascomupdate, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.Tulis komentarmu dengan tagar #JernihBerkomentar dan menangkan e-voucher untuk 90 pemenang!
Syarat & KetentuanSegera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.