Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Bicara Dollar Naik hingga Harga Sembako, Ini Fakta Saat Sandiaga Kunjungi Jawa Barat

Kompas.com - 16/10/2018, 12:03 WIB
Michael Hangga Wismabrata,
Farid Assifa

Tim Redaksi

KOMPAS.com - Safari politik calon wakil presiden nomor urut 2, Sandiaga Uno, terus berlanjut. Kali ini, Sandi, panggilan akrabnya, mengunjungi Pondok Pesantren Idrisiyyah, Kabupaten Tasikmalaya, untuk melaksanakan shalat Zuhur, Senin (15/10/2018) siang.

Pada hari yang sama, Sandi juga berkunjung ke Garut untuk menyampaikan program ekonominya yang dianggap mampu menstabilkan harga-harga kebutuhan pokok masyarakat.

Berikut fakta yang terungkap saat Sandiaga Uno berkunjung di sejumlah daerah di Jawa Barat.

1. Shalat Zuhur di Pondok Pesantren Idrisiyyah, Tasikmalaya

Cawapres nomor urut dua Sandiaga Uno, mengunjungi Ponpes Idrisiyyah, Kabupaten Tasikmalaya, untuk menunaikan sholat zuhur sebelum menuju acara selanjutnya, (15/10/2018) siang. KOMPAS. com/IRWAN NUGRAHA Cawapres nomor urut dua Sandiaga Uno, mengunjungi Ponpes Idrisiyyah, Kabupaten Tasikmalaya, untuk menunaikan sholat zuhur sebelum menuju acara selanjutnya, (15/10/2018) siang.

Sandiaga Aliudin Uno shalat Zuhur bersama para santri di Pondok Pesantren Idrisiyyah, Kabupaten Tasikmalaya, Senin (15/10/2018) siang.

Kedatangannya langsung disambut para jemaah dan santri yang sudah berkumpul untuk menyambutnya sejak pagi tadi.

"Saya shalat zuhur dulu di sini, langsung melanjutkan acara di Tasikmalaya. Tadi pagi sudah di Ciamis," jelas Sandiaga, setibanya di Ponpes Idrisiyyah, Cisayong, Kabupaten Tasikmalaya, Senin siang.

Sandiaga Uno juga tampak bertemu dengan para pengurus pesantren.

"Saya pamit dulu Pak Kiai mau melanjutkan perjalanan," kata Sandiaga kepada para pengurus pesantren.

Baca Juga: Sandiaga Uno Kunjungi Ponpes Idrisiyyah Tasikmalaya untuk Shalat Zuhur

2. Di Ciamis, Sandiaga bicara tentang dollar yang terus naik

Cawapres Sandiaga Uno di Pasar Imogiri, Bantul, Jumat (12/10/2018)KOMPAS.com/MARKUS YUWONO Cawapres Sandiaga Uno di Pasar Imogiri, Bantul, Jumat (12/10/2018)

Sandiaga Alaudin Uno mengatakan, harga bahan pokok terus naik akibat imbas dari nilai mata uang dollar naik.

"Dollar naik seharusnya negara untung, kok ini malah rugi bagi rakyat.Seharusnya dengan dollar naik, peningkatan pendapatan dari pariwisata meningkat dan ekspor barang menjadi meningkat," jelas Sandiaga saat diwawancara di lokasi paguyuban ternak ayam petelur, Ciamis, Jawa Barat, Senin (15/10/2018).

Sandi pun menjelaskan, jika rupiah melemah, semua kebutuhan pokok ikut naik dan menjadi derita bagi masyarakat miskin.

"Kalau terus-terusan seperti ini, yang kaya akan semakin kaya dan yang miskin akan semakin miskin. Nah, jika Prabowo-Sandi menang nanti, hal ini akan diubah dan akan lebih mementingkan rakyat kecil di Indonesia," tambah dia.

Pihak Prabowo-Sandi, kata dia, akan berupaya untuk membela kaum ibu yang sejatinya berhadapan langsung dengan kebutuhan harga bahan pokok.

Baca Juga: Sandiaga: Dollar Naik Harusnya Negara Untung, Kok Malah Rugi bagi Rakyat

3. Lagi, Sandi diserbu ibu-ibu untuk berfoto bersama di Garut

Calon wakil presiden Sandiaga Uno di Dompet Dhuafa, Jakarta, Senin (1/10/2018)DYLAN APRIALDO RACHMAN/KOMPAS.com Calon wakil presiden Sandiaga Uno di Dompet Dhuafa, Jakarta, Senin (1/10/2018)

Setelah berkampanye di Tasikmalaya, Sandiaga langsung meluncur ke pabrik dodol di Garut dan perajin kulit Sukaregang. Selain itu, Sandi juga mengunjungi Pondok Pesantren Persis Rancabango, pimpinan KH Aceng Zakaria.

Seperti biasa, kedatangan Sandi di Garut langsung disambut ibu-ibu yang telah menanti lama. Ajakan foto bersama pun tak bisa ditolak oleh calon Wakil Presiden nomor urut 2 tersebut.

Sementara itu, saat bertemu dengan masyarakat di Garut, Sandi berjanji membuka lapangan kerja seluas-luasnya bagi masyarakat dengan cara memberdayakan potensi ekonomi lokal yang telah ada.

"Di 2019 harga-harga stabil dan terjangkau dan Prabowo-Sandi akan membuka lapangan kerja seluas-luasnya," jelas Sandi saat bertemu dengan kalangan pengusaha kulit di Perumahan Cempaka, Desa Lebakjaya, Kecamatan Karangpawitan.

Baca Juga: Kampanye di Garut, Sandiaga Uno Usung Isu Perbaikan Ekonomi

Sumber: KOMPAS.com (Ari Maulana Karang, Irwan Nugraha)

 

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Baca tentang
Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com