Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Bayi Orangutan Lahir di Batam dan Dinamai Bintan

Kompas.com - 05/10/2018, 07:24 WIB
Hadi Maulana,
Farid Assifa

Tim Redaksi

BATAM, KOMPAS.com - Barito, orangutan betina berusia 10 tahun yang berada di Taman Safari Lagoi, Bintan, Kepulauan Riau (Kepri), melahirkan seekor bayi jantan yang diberi nama Bintan.

Direktur Lembaga Konservasi PT Safari Lagoi Bintan Tony mengatakan kelahiran Barito itu telah dilaporkan kepada Kementerian Lingkungan Hidup dan Kehutanan Republik Indonesia.

"Barito melahirkan bayi orangutan jantan secara alami atau tanpa bantuan dokter, sekitar pukul 15.00 WIB, Senin (1/10/2018) sore kemarin," kata Tony melalui pesan tertulisnya yang diterima Kompas.com, Kamis (4/10/2018) malam tadi.

Tony menceritakan Bintan adalah hasil perkawinan Barito dengan Kapuas (induk jantan) yang berusia 15 tahun, sekitar 10 bulan lalu.

"Sengaja kami berikan nama Bintan, untuk menandakan pulau kelahiran bayi bungil dari pasangan orangutan Kapuas dan Barito," jelasnya.

Baca juga: Enam Orangutan Dilepasliarkan di Hutan Kutai Timur

Sebelum berada di Taman Safari Lagoi, Bintan, orangutan Kapuas dan Barito sempat tinggal di Thailand. Dari sana, keduanya dibawa ke Indonesia dan ditempatkan di Bintan.

"Lahirnya si Bintan tidak terlepas dari kerja keras lembaga konservasi Indonesia. Kapuas dan Barito adala hasil upaya repatriasi," katanya.

"Ini sejarah bagi Pulau Bintan karena bisa mendatangkan orangutan dan berhasil mengembangbiakannya. Ini pertama kali terjadi dan menjadi sejarah di Bintan," katanya menambahkan.

Lebih jauh Tony mengatakan keduanya dirawat di Taman Safari Lagoi sejak 2016 dan selama setahun beradaptasi.

"Kalau tidak salah, setahun yang lalu keduanya kawin dan akhirnya melahirkan tiga hari lalu," paparnya.

Untuk kehamilannya sendiri, Tony mengaku baru mengetahuinya sekitar 5 bulan lalu. Ditandai berhentinya menstruasi dan melihat perut serta bokongnya berisi.

"Sampai saat ini selalu kami berikan nutrisi. Kiper dan operatornya standby jaga siang malam untuk melakukan pengamatan setiap jam," terangnya.

Baca juga: Kementerian LHK Gerebek Penambangan Ilegal di Habitat Orangutan Sungai Tulak

Dengan kehadiran bayi mungil Bintan ini, jumlah orangutan di Taman Safari Lagoi bertambah menjadi lima individu. Tiga individu dari Kalimantan dan sisanya dari Sumatera. 

"Selain orangutan, di Taman Safari Lagoi juga terdapat jenis satwa lainnya. Di antaranya burung Nuri Bayan (Lorius roratus), Rusa totol (Axis axis), Trenggiling (Manis javanica), Gajah sumatera (Elephas maximus), Komodo (Varanus komodoensis) dan lainnya," kata Tony.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com