Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Warga Tangkap Seekor Buaya yang Masuk ke Perkebunan di Riau

Kompas.com - 30/09/2018, 21:01 WIB
Idon Tanjung,
Egidius Patnistik

Tim Redaksi

PEKANBARU, KOMPAS.com - Seekor buaya masuk ke perkebunan warga di Desa Kota Lama, Kecamatan Rengat Barat, Kabupaten Indragiri Hulu (Inhu), Riau. Warga dibantu aparat keamanan menangkap buaya tersebut.

"Warga awalnya melihat seekor buaya masuk ke perkebunan dan melapor ke Polsek Rengat Barat," kata Bhabinkamtibmas Desa Kota Lama Bripka Sunaryo Ningrat saat dikonfirmasi, Minggu (30/9/2018).

Dia mengatakan, buaya dengan panjang sekitar dua meter masuk ke kebun warga pada Jumat lalu. Warga mengaku resah dan khawatir beraktivitas di perkebunan.

"Karena buaya ini satwa dilindungi, saya meminta warga agar tidak... membunuhnya," kata Sunaryo.

Baca juga: Setelah Ditangkap, Buaya Ini Jadi Ajang Selfie Warga

Setelah dilakukan pemantauan, polisi dan warga menangkap buaya tersebut. Buaya tersebut kemudian dibawa ke rumah kepala desa setempat. Selanjutnya mereka koordinasi dengan Balai Besar Konservasi Sumber Daya Alam (BBKSDA) Riau Resort Rengat Barat.

"Warga kami imbau agar tidak melakukan aktivitas di pinggir sungai pada malam hari, dan meningkatkan kewaspadaan pada saat bekerja di kebun," tandas Sunaryo.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com