Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Gubernur Sulsel Siap Ambil Cuti demi Kampanye untuk Jokowi-Ma'ruf

Kompas.com - 24/09/2018, 12:44 WIB
Caroline Damanik

Editor

Sumber Antara

MAKASSAR, KOMPAS.com - Gubernur Sulawesi Selatan M Nurdin Abdullah siap berkampanye untuk pasangan calon presiden dan wakil presiden RI Joko Widodo dan Ma'ruf Amin di Sulsel. Oleh karena itu, dia akan mengambil cuti untuk mengikuti kampanye.

"Dukungan secara pribadi, itu tidak ada masalah. Kalaupun kepala daerah mau kampanye, itu harus cuti," kata Nurdin seusai Deklarasi Kampanye Damai Pemilu 2019 di Anjungan Losari Makassar, Minggu (23/9/2018).

Aturan kampanye terkait dengan Pilpres, lanjtu dia, telah diatur dalam aturan selama tidak ada persoalan atau pelanggaran membawa nama institusi tentu tidak menjadi masalah.

"Jadi sudah diatur dalam aturan, enggak ada yang harus dipersoalkan selama komentarnya adalah komentar yang tidak membawa institusi, itu tidak apa-apa," katanya.

Baca juga: Viral, Video Gubernur Sumut Edy Rahmayadi Tampar Suporter PSMS Medan

Sebelumnya, Calon Wakil Presiden RI Sandiaga Uno meminta Menteri Dalam Negeri Tjahjo Kumolo memperjelas kewenangan kepala daerah terkait dalam berkampanye untuk pasangan calon presiden lain agar fokus pada tugasnya sebagai kepala daerah di wilayah masing-masing.

Namun, berdasarkan ketentuan, kepala daerah boleh cuti untuk kampanye pilpres. Hal ini tertuang dalam Peraturan Pemerintah (PP) Nomor 32 Tahun 2018.

"Kepala daerah berkampanye pada Pilpres harus mengajukan cuti sebagaimana diatur Pasal 35, Pasal 36, Pasal 38, serta PP Nomor 32 Tahun 2018 dan mencantumkan jadwal dan jangka waktu serta lokasi kampanyenya," kata Tjahjo dalam keterangan persnya belum lama ini.

Baca juga: Tinggalkan Golkar ke Nasdem, Gubernur Sulsel Bilang Saya Tak Akan Buat Pak Paloh Malu

Selain itu, kepala daerah harus mengajukan cuti kepada Mendagri paling lambat 12 hari kerja sebelum dia melaksakan kampanyenya untuk salah satu pasangan calon.

Sebelumnya, Posko Pemenangan Pasangan Calon Gubernur dan Wakil Gubenur Sulsel HM Nurdin Abdullah/Andi Sudirman Sulaiman di Jalan Haji Bau Makassar telah berubah menjadi rumah pemenangan Jokowi/Ma'ruf serta dideklarasikan sebagai posko utama pemenangan menghadapi Pilpres 2019.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Baca tentang
Sumber Antara
Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com