Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Karawang Bangun Rumah Sakit Paru Senilai Rp 152 M dari Cukai Tembakau

Kompas.com - 09/08/2018, 16:30 WIB
Farida Farhan,
Reni Susanti

Tim Redaksi

KARAWANG, KOMPAS.com - Pemerintah Kabupaten Karawang membangun rumah sakit paru senilai Rp 152 miliar dari Dana Bagi Hasil Cukai Tembakau (DBHCT) berkonsep green arsitektur.

Rumah sakit yang berdiri di atas lahan 2,2 hektar itu digadang-gadang sebagai rumah sakit paru pertama di wilayah Pantura Jawa Barat.

"Insya Allah menjadi rumah sakit (paru) termegah di Jawa Barat," ujar Kepala Dinas Kesehatan Yuska Yasin, di sela ground breaking RS Paru di Jatisari, Karawang, Kamis (9/8/2018).

Yuska menyebut, dari lahan 2,2 hektar di Jalan Raya Jatisari, Karawang, hanya 20 persen yang akan dibangun bangunan tapak.

Baca juga: Agar Ilmu Bertambah, Ritual Persetubuhan Dilakukan di Hadapan Istri Jago

 

Sisanya dibangun fasilitas pendukung berkonsep green arsitektur, seperti taman terapi.

"Di rumah sakit ini nantinya akan ada 106 bed," tambahnya.

Slot lahan untuk pengembangan lahan juga sudah dialokasikan. Sehingga, ketika akan ada pengembangan gedung rumah sakit, lahan sudah tersedia dan terkonsep.

Dalam kompleks rumah sakit paru tersebut, juga akan dibangun rumah singgah. Hal ini untuk membantu keluarga pasien yang jarak rumahnya jauh dari rumah sakit.

Bupati Karawang Cellica Nurrachadiana berharap, rumah sakit tersebut dibangun menggunakan DBHCT sejak tahun 2012 sebesar Rp 152.615.742.000.

Pihaknya menargetkan pembangunan rumah sakit tersebut rampung pada pertengahan 2019.

"Pembangunan rumah sakit paru ini masuk dalam RPJMD (Rencana Pembangunan Jangka Menengah Daerah) Pemkab Karawang dan visi misi bupati dan wakil bupati Karawang," ujar Cellica.

Baca juga: Gempa Kembali Guncang Lombok, Getaran Terasa Sampai di Bali

Cellica berharap, rumah sakit paru tersebut menjadi rumah sakit rujukan di Karawang, Purwakarta, Subang, dan Bekasi.

"Kami ingin mengedepankan pelayanan kepada masyarakat, baik itu masyarakat Karawang maupun di luar Karawang," ungkapnya.

Terlebih, kata dia, penyakit TBC menjadi salah satu penyakit yang menjadi penekanan Kementerian Kesehatan.

Bahkan, hingga saat ini angka penderita TBC masih tinggi. Disusul infeksi saluran pernapasan akut (ISPA) yang masih kerap diderita masyarakat.

"Oleh karena itu, niat kita menyediakan layanan kesehatan yang terbaik bagi masyarakat," katanya.

Kompas TV Gempa susulan bermagnitudo 6,2 mengguncang Nusa Tenggara Barat (NTB) dan Bali, Kamis (9/8).

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.



Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com