Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Kapal Terbalik di Jember, Ini Daftar Korban Tewas dan Hilang

Kompas.com - 19/07/2018, 16:52 WIB
Kontributor Jember, Ahmad Winarno,
Caroline Damanik

Tim Redaksi

JEMBER, KOMPAS.com - Enam orang tewas dan tujuh orang hilang dalam kecelakaan kapal nelayan di perairan Pelawangan Puger, Kecamatan Puger, Kabupaten Jember, Jawa Timur, Kamis (18/7/2018) pukul 08.15 WIB.

Kapal nelayan Joko Berek yang berawak 21 orang itu dihantam gelombang tinggi saat hendak merapat ke pantai sehingga tenggelam.

Baca juga: Kapal Dihantam Ombak Tinggi, 5 Nelayan Tewas dan 7 Orang Hilang

Kepala Pusat Data Informasi dan Humas BNPB Sutopo Purwo Nugroho melaporkan, daftar nama korban tewas dan hilang. Berikut ini daftarnya:

Korban tewas:
1. Cecep (45) asal Puger Kulon
2. Hasan (45) asal Balung
3. Soim (65) asal Puger Kulon
4. Ulum (30) asal Puger Kulon
5. Hadi (28) asal Puger Kulon
6. H Dirman (50) asal Puger Kulon (nakhoda)

Korban hilang:
1. Kowi (65) asal Puger Kulon
2. Munaji (45) asal Puger Kulon
3. Sapi'i (60) asal Puger Kulon
4. Kosim (belum terdata)
5. Mr X
6. Mr X
7. Mr X

Baca juga: Putus Tali Kemudi, Kapal Motor Berisi 64 Orang Berhenti di Tengah Danau Toba

Saat ini, tim SAR tengah melakukan operasi pencarian terhadap korban. Masyarakat diimbau untuk berhati-hati melakukan aktivitas di laut dan pantai.

"Bagi nelayan agar selalu waspada dan hati-hati saat berlayar. Jika kondisi tidak memungkinkan hendaknya mengurangi aktivitas di laut sementara waktu. Bagi masyarakat umum yang akan berwisata di beberapa pantai hendaknya ikuti saran dari petugas. Jangan berenang laut," demikian tulis Sutopo.

Update:

Sementara itu, BPBD Jember melaporkan bahwa nakhoda Dirman selamat dan sedang dirawat intensif di klinik di Puger.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com