Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Besok, Obor Asian Games 2018 Mendarat di Yogyakarta

Kompas.com - 16/07/2018, 19:35 WIB
Wijaya Kusuma,
Reni Susanti

Tim Redaksi

YOGYAKARTA, KOMPAS.com - Obor api Asian Games 2018 dari India akan tiba di Yogyakarta pada Selasa (17/7/2018).

"Yogyakarta menjadi kota pertama yang akan melaksanakan Torch Relay Asian Games 2018," ujar Asisten Pemerintahan dan Kesejahteraan Rakyat Sekretaris Daerah DIY, Sulistyo dalam jumpa pers, Senin (16/7/2018).

Kirab obor Asian Games 2018, sambung dia, dimulai dari mengambil api abadi yang ada di India. Setelah itu obor Asian Games 2018 dibawa ke Yogyakarta.

Obor Asian Games dari India akan mendarat di Baseops Lanud Adisutjipto Yogyakarta pada Selasa (17/07/2018) pagi.

Baca juga: Ketika Presiden Jokowi Ditegur Warga gara-gara Salah Sebut

"Nanti akan disambut oleh Forum Koordinasi Pimpinan Daerah. Diterima oleh Bapak Gubernur DIY Sri Sultan HB X," urainya.

Obor Asian Games 2018 selanjutnya bakal diinapkan satu malam di Museum Pusat Angkatan Udara Mandala, Yogyakarta.

Dari Museum, Rabu (18/07/2018), obor Asian Games 2018 akan dibawa ke Candi Boko.

"Di Candi Boko nanti akan diterima oleh Bupati Sleman. Ya akan ada acara juga di Candi Boko," ungkapnya.

Kemudian dari Candi Boko, obor api dari India ini akan dibawa ke Candi Prambanan untuk disatukan dengan api abadi dari Merapen, Jawa Tengah.

"Di Candi Prambanan, Bapak Wakil Presiden Jusuf Kalla yang akan menyatukan api abadi dari India dengan api abadi dari Merapen," tuturnya.

Baca juga: Kapolda: Jangan Sampai Palembang Malu di Asian Games gara-gara Preman

Sementara itu Torch Organaiser Relay Asian Games 2018, Virza Reskyana Indra menyampaikan, api obor dari India akan mendarat di Baseops Lanud Adisutjipto sekitar pukul 08.00 WIB.

"Untuk besok yang akan datang membawa api dari India ada Bapak Erick Thohir selaku ketua Inasgoc dan Susy Susanti sebagai torch ambassador," pungkasnya.

Kompas TV Light Rail Transit menjadi wajah baru moda transportasi Indonesia
Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.



Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com