Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Lapas Pekanbaru Ditembak Orang Tak Dikenal

Kompas.com - 08/07/2018, 11:37 WIB
Idon Tanjung,
Dian Maharani

Tim Redaksi

PEKANBARU, KOMPAS.com - Lembaga Pemasyarakatan (Lapas) Kelas IIA Pekanbaru, Riau ditembak orang tak dikenal (OTK), Minggu (8/7/2018) sekitar pukul 03.30 WIB.

Tembakan itu mengenai dinding dan salah satunya menembus kaca depan pelayanan publik Lapas Pekanbaru yang terletak di Jalan Kapling, Kecamatan Bukit Raya, Pekanbaru.

"Ada lima tembakan. Barang bukti kita temukan 2 selongsong peluru, 1 proyektil dan setengah pecahan proyektil," jawab Kapolsek Bukit Raya Kompol Pribadi saat ditemui Kompas.com di lokasi kejadian.

Dia mengaku belum bisa menyimpulkan penyebab pasti terjadinya penembakan tersebut.

Baca juga: Todong Sipir dengan Senjata Api, 2 Napi Lapas Pekanbaru Melarikan Diri

"Dugaan sementara belum bisa kami perkirakan. Namun tadi malam ada penangkapan sabu (dari narapidana) oleh petugas Lapas di sini. Saat ini diamankan di Polsek Bukit Raya," akui Pribadi.

Dia menjelaskan, penembakan terjadi ketika petugas Lapas sedang beristirahat di dalam kantor. Tak lama kemudian, tiba-tiba terdengar suara tembakan dari luar.

"Petugas jaga Lapas awalnya mengira listrik mati. Setelah dicek ternyata tidak. Kemudian petugas menutup pintu depan kembali. Setengah jam setelah itu, terdengar suara tembakan beruntun," kata Pribadi.

Setelah petugas mengejar keluar, kata dia, tidak ada satu orang pun atau kendaraan yang terlihat di depan Lapas. Bahkan situasi saat itu sepi.

Baca juga: Sempat Hilang Pasca-Penembakan KKB, Satu Polisi Dinyatakan Gugur

"Tembakan dilakukan pelaku diduga dari pinggir jalan. Sebab dua selongsong di temukan di tepi jalan," ujar Pribadi.

Dia memastikan tidak ada petugas Lapas yang terluka akibat tembakan tersebut. Hanya saja kaca bagian dalam ruang pelayanan publik pecah.

"Korban tidak ada," kata Pribadi.

Terkait selongsong peluru yang ditemukan, pihak kepolisian belum bisa mengidentifikasi. Sebab, tidak ada kaliber yang tertulis pada amunisi tersebut.

"Proyektil dan selongsong akan kita serahkan ke ahlinya untuk diperiksa," kata Pribadi.

Hingga saat ini, petugas kepolisian masih menyelidiki pelaku penembakan Lapas Pekanbaru.

"Pelaku sedang diselidiki. Kita sudah meminta keterangan sejumlah saksi," tandas Pribadi.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com