Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Seorang Nenek Meninggal Saat Antre Pencoblosan di TPS

Kompas.com - 27/06/2018, 19:16 WIB
Abdul Haq ,
Farid Assifa

Tim Redaksi

JENEPONTO, KOMPAS.com - Seorang nenek di Kabupaten Jeneponto, Sulawesi Selatan, meninggal di tempat pemungutan suara (TPS).

Dia terjatuh pingsan saat mengantre pencoblosan hingga akhirnya meninggal, Rabu (27/6/2018).

Peristiwa yang menimpa Tuni Daeng Sugi (76) terjadi pada pukul 08.30 Wita di TPS 02 Bungungbaddo, Kelurahan Panaikang, Kecamatan Binamu, Kabupaten Jeneponto, Sulawesi Selatan.

Saat itu Tuni datang sendirian ke TPS yang berjarak 200 meter dari rumahnya untuk mencoblos.

"Sendiri tadi datang dan tidak lama antre tiba-tiba jatuh pingsan dan meninggal dunia," kata Daeng Sarro, salah seorang warga.

Baca juga: Usai Mencoblos, Anih Tersungkur di Bilik Suara dan Meninggal

Sejumlah warga yang berada di TPS berusaha menolong dengan mengevakuasi korban ke rumahnya, namun nyawa korban tidak tertolong.

Pihak kepolisian yang dikonfirmasi membenarkan peristiwa ini dan menduga korban meninggal dunia karena penyakit.

"Hasil penyelidikan sementara korban meninggal dunia karena sakit faktor usia," kata Iptu Syamsuddin, kapolsek Binamu.

Baca juga: Di Pilkada Malang, Anton Unggul di TPS-nya Meski Golput Karena Ditahan KPK

Jasad korban saat ini masih disemayamkan di rumah duka dan rencananya dimakamkan besok.

Kompas TV Persiapan tempat pemungutan suara sudah dilakukan sejak selasa (26/6).
Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Baca tentang


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com