Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Tol Solo-Kertosono Dapat Urai Kepadatan Kendaraan ke Solo Saat Mudik Lebaran

Kompas.com - 20/05/2018, 20:38 WIB
Labib Zamani,
Robertus Belarminus

Tim Redaksi

SOLO, KOMPAS.com - Satuan Lalu Lintas (Satlantas) Polresta Surakarta menyebut, jalan Tol Solo-Kertosono (Soker) akan mampu mengurangi kepadatan kendaraan yang masuk ke Solo, Jawa Tengah, saat mudik dan balik Lebaran 2018.

"Kita terbantu dengan keberadaan jalan Tol Soker. Kendaraan yang masuk Solo sedikit terurai dengan dibukanya jalan tol nanti," kata Kasatlantas Polresta Surakarta, Kompol Imam Syafi'i di Solo, Jawa Tengah, Minggu (20/5/2018).

Meski demikian, pihaknya tetap mengantisi kemacetan dan kepadatan kendaraan pada arus mudik dan balik Lebaran. Yakni dengan mendirikan pos pengamanan (pospam) dan pelayanan (posyan) di beberapa titik strategis, untuk memantau kepadatan kendaraan selama Lebaran di dalam kota.

Baca juga: Kemenhub Batasi Operasional Angkutan Barang Saat Arus Mudik Lebaran

 

Pospam tersebut akan didirikan di antaranya di kawasan Benteng Vastenburg, kawasan Faroka (Jalan Slamet Riyadi), Simpang Palang Joglo, dan perbatasan Banyuanyar, Sumber. "Semua personel akan kita terjunkan untuk mengatur lalu lintas selama arus mudik dan balik Lebaran," terang dia.

Disinggung soal jalur rekayasa untuk mengantisipasi kemacetan di dalam kota, Imam mengatakan telah menyiapkan jalur alternatif untuk mengurai apabila terjadi kemacetan.

"Misalnya, menggunakan jalur Jalan Slamet Riyadi tembus menuju kawasan Tugu Lilin Pajang," ungkap Imam.

Baca juga: Jembatan Timbang Dijadikan Rest Area saat Arus Mudik Lebaran

Kepala Dinas Perhubungan Kota Solo, Hari Prihatno, mengungkapkan, kegiatan car free day (CFD) Jalan Slamet Riyadi akan diliburkan sementara selama tiga pekan, untuk mendukung kelancaran arus lalu lintas pada mudik dan balik Lebaran.

Penutupan akan dimulai H-5 hingga H+7 Lebaran. "Kegiatan CFD akan kita liburkan sementara selama tiga pekan mulai tanggal 10, 17 hingga 24 Juni 2018," kata Hari.

Baca juga: Jelang Lebaran, CFD Solo Akan Diliburkan Sementara Selama 3 Pekan

Diperkirakan, jumlah kendaraan yang masuk Kota Solo pada Lebaran tahun ini mengalami peningkatan. Jika tahun lalu ada sekitar 7,8 juta kendaraan, tahun ini meningkat sekitar 8 juta kendaraan.

"Kita memprediksi jumlah kendaraan yang masuk Solo pada arus mudik Lebaran nanti ada 8 juta lebih," terang dia.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com