Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Puluhan Sepeda Motor Hangus di Depan Gereja Pantekosta Surabaya

Kompas.com - 13/05/2018, 09:55 WIB
Sandro Gatra

Editor

SURABAYA, KOMPAS.com - Bom meledak di Gereja Pantekosta Pusat Surabaya (GPPS) Jalan Arjuno Surabaya, Minggu (13/5/2018) pagi.

Kepala UPTD 1 Surabaya Pusat Dinas Kebakaran Kota Surabaya Arie Bekti mengatakan, bom meledak tidak lama setelah terjadi ledakan bom di gereja kawasan Ngagel Madya dan geraja Jalan Diponegoro Surabaya.

"Tepatnya jam kejadiannya masih belum pasti, tapi hampir bersamaan dengan dua gereja lainnya," ujarnya ketika ditemui di lokasi seperti dikutip Antara.

Pantauan di lokasi kejadian, puluhan sepeda motor yang terparkir tepat di depan gereja hangus terbakar.

Belum diketahui pasti jumlah korban karena masih dilakulan proses evakuasi.

Informasi dari Kepolisian, ada tiga korban yang dibawa ke rumah sakit.

Polisi dari Tim Gegana dan petugas gabungan lainnya masih berjaga-jaga dan masyarakat diimbau menjauhi lokasi.

Arus lalu lintas di Jalan Raya Arjuno ditutup total untuk pengendara, sehingga dialihkan ke sejumlah jalur lainnya.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Baca tentang
Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com