Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Viral, Warga Beli Motor Honda CRF Pakai Uang Koin Rp 1.000 Hasil Tabungan Anak

Kompas.com - 23/03/2018, 07:05 WIB
Tim Cek Fakta

Penulis

fakta

fakta!

Berdasarkan verifikasi Kompas.com sejauh ini, informasi ini benar.

Sementara itu, Koordinator Sales Dealer Honda Nagamas Gamping, Aryo, menambahkan, sang pembeli yang enggan disebutkan identitasnya itu menyerahkan uang koin dalam tiga galon air mineral ukuran sedang.

Sang pembeli, lanjut dia, mengatakan, itu adalah uang hasil tabungan anaknya.

"Ceritanya itu anaknya customer nabung uang koin sampai tiga galon air mineral ukuran sedang. Nah sama orangtuanya lalu ditambahi," ucapnya.

(Baca juga: Viral, Foto Anggota DPRD Pegang Uang Dollar di Depan Kasino di Singapura)

Menurut Aryo, mereka akhirnya memutuskan menerima pembelian dengan uang koin itu karena juga adalah alat pembayaran yang resmi.

"Kalau kami menolak kan enggak mungkin. Uang koin kan tetap alat pembayaran yang sah, resmi dan dikeluarkan oleh negara," ungkapnya.

Butuh 7 jam dan 7 orang untuk menghitung

Setelah menerima tiga galon air mineral berisi uang koin itu, para staf diler dikumpulkan untuk menghitungnya.

Ada tujuh orang yang bertugas menghitungnya. Penghitungan dimulai dari pagi hingga sore hari.

"Minggu kan libur, jadi tiga galon berisi uang koin baru bisa dihitung pada hari Seninnya. Dihitung start dari jam 8 pagi sampai sekitar jam 3 sore. Kami kemarin tujuh orang dan sistemnya gantian, kalau (pegawai) ada kerjaan diganti lainya," kata Ari.

(Baca juga: Bulan, Bocah Difabel Sang Juara Kelas dan Kursi Roda Impian dari Jokowi)

Setelah dihitung, jumlah koin di dalam galon yang digunakan untuk membayar mencapai Rp 14 juta.

"Hampir seluruhnya nominal Rp 1.000. Memang ada koin Rp 500 tetapi hanya dua sampai tiga koin saja. Seluruhnya hampir Rp 14 jutaan. Kemarin itu (pembayaran jadinya) kurang Rp 200.000, kami sampaikan dan langsung dibayar oleh customer-nya," ungkapnya.

Ari menuturkan, setelah foto mereka sedang menghitung uang viral di media sosial, sejumlah orang menghubungi karena ingin menukarkan uang koin.

"Banyak orang yang telepon ke sini. Mereka, pemilik toko, ingin menukar uang koin. Mereka ada yang ingin menukar sampai nominal Rp 2 juta hingga Rp 3 juta," pungkas Ari.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

HOAKS ATAU FAKTA?

Jika Anda mengetahui ada berita viral yang hoaks atau fakta, silakan klik tombol laporkan hoaks di bawah ini

closeLaporkan Hoaks checkCek Fakta Lain
Berkat konsistensinya, Kompas.com menjadi salah satu dari 49 Lembaga di seluruh dunia yang mendapatkan sertifikasi dari jaringan internasional penguji fakta (IFCN - International Fact-Checking Network). Jika pembaca menemukan Kompas.com melanggar Kode Prinsip IFCN, pembaca dapat menginformasikannya kepada IFCN melalui tombol di bawah ini.
Laporkan
Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com