Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Tentukan Pilihanmu
0 hari menuju
Pemilu 2024
Kompas.com - 20/03/2018, 09:11 WIB

SURABAYA, KOMPAS.com - Pencalonan Khofifah Indar Parawansah di Pilkada Jatim 2018, dipandang sebagai upaya Partai Demokrat memuluskan jalan Agus Harimurti Yudhoyono (AHY) di Pilpres 2019.

Karena itu, menurut Pakar Politik Universitas Brawijaya Malang, Fajar Ramadlan, tidak heran jika Partai Demokrat akan all out memenangkan mantan menteri sosial itu di Pilkada Jatim. AHY bahkan Susilo Bambang Yudhoyono ayahnya akan turun untuk berkampanye di Jatim.

"Kompensasi politiknya saya rasa sudah jelas. Jika Khofifah menang, maka bargaining politik AHY di Jatim semakin tinggi," jelasnya di Surabaya, Senin (19/3/2018) malam.

Fajar lantas mengutip data hasil survei Poltracking Indonesia yang baru saja dirilis sebagai kesungguhan Partai Demokrat memenangkan Khofifah di Pilkada Jatim.

(Baca juga : AHY Blusukan di Jawa Barat, Ini Misi Utamanya )

Temuan survei itu antara lain Partai Demokrat solid mendukung pasangan Khofifah Indar Parawansa dan Emil Dardak sebesar 78 persen. Untuk PDI-P, 54,3 persen kadernya di Jatim solid memilih Gus Ipul-Puti. Sementara PKB solid sebesar 50,5 persen.

Jawa Timur, sambung dia, adalah provinsi yang sangat strategis. Jumlah pemilihnya terbesar kedua setelah Jawa Barat, sehingga pasti partai-partai akan total memenangkan calon yang diusungnya sebagai modal politik sekaligus sarana konsolidasi menyambut Pilpres.

"Dengan strategi memenangkan Khofifah, Demokrat memeroleh dua keuntungan, yaitu menaikkan popularitas dan elektabilitas AHY untuk pilpres sekaligus memperkuat jejaring partai dalam pemilihan legislatif tahun depan," tuturnya.

Selain diusung Partai Demokrat, di Pilkada Jatim, Khofifah yang berpasangan dengan Bupati Trenggalek, Emil Elistyanto Dardak, diusung Partai Golkar, Partai Hanura, dan Partai Nasdem.

(Baca juga : Poltracking: 45,3 Persen Pemilih dari Kalangan NU Pilih Khofifah-Emil, 37,7 Persen Gus Ipul-Puti )

Pasangan nomor urut 1 itu akan bertarung dengan pasangan nomor urut 2, Saifullah Yusuf (Gus Ipul)-Puti Guntur Soekarno, yang diusung PKB, PDI-P, PKS, dan Partai Gerindra. 

Kompas TV Lembaga survei Poltracking Indonesia merilis hasil terbaru elektabilitas calon gubernur Jawa Timur.
Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Kompas.com. Mari bergabung di Grup Telegram "Kompas.com News Update", caranya klik link https://t.me/kompascomupdate, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+


Rekomendasi untuk anda
27th

Tulis komentarmu dengan tagar #JernihBerkomentar dan menangkan e-voucher untuk 90 pemenang!

Syarat & Ketentuan
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

Terkini Lainnya

Sejalan dengan Soekarno, PDI-P Jatim Tolak Kehadiran Israel di Jatim

Sejalan dengan Soekarno, PDI-P Jatim Tolak Kehadiran Israel di Jatim

Regional
Papeda: Antara Jatuh Gengsi dan Masa Depan Ketahanan Pangan

Papeda: Antara Jatuh Gengsi dan Masa Depan Ketahanan Pangan

Regional
Dukung Kemerdekaan Palestina, Ganjar Harap Piala Dunia U-20 Digelar Tanpa Israel

Dukung Kemerdekaan Palestina, Ganjar Harap Piala Dunia U-20 Digelar Tanpa Israel

Regional
Gus Muhaimin Silaturahmi ke IAY Darul Azhar Tanah Bumbu, Bupati Zairullah Ucapkan Rasa Syukur

Gus Muhaimin Silaturahmi ke IAY Darul Azhar Tanah Bumbu, Bupati Zairullah Ucapkan Rasa Syukur

Regional
Sejahterakan Umat, Danny Pomanto Raih Penghargaan Baznas Award 2023

Sejahterakan Umat, Danny Pomanto Raih Penghargaan Baznas Award 2023

Regional
Pemkot Cilegon Teken MoU dengan PT KAS dan PT CAP untuk Proyek Pembangunan Pelabuhan Warnasari

Pemkot Cilegon Teken MoU dengan PT KAS dan PT CAP untuk Proyek Pembangunan Pelabuhan Warnasari

Regional
Kemenko Kemaritiman Apresiasi Progres PSEL Makassar, Sebut Jadi Percontohan Nasional

Kemenko Kemaritiman Apresiasi Progres PSEL Makassar, Sebut Jadi Percontohan Nasional

Regional
Raih Penghargaan PPKM Award 2023, Pemkot Makassar Buktikan Keberhasilan Program Makassar Recover

Raih Penghargaan PPKM Award 2023, Pemkot Makassar Buktikan Keberhasilan Program Makassar Recover

Regional
Raih Penghargaan pada Baznas Award 2023, Ganjar: Saya Berikan untuk Baznas Jateng

Raih Penghargaan pada Baznas Award 2023, Ganjar: Saya Berikan untuk Baznas Jateng

Regional
Bupati Maluku Barat Daya Hadiri RUPS Bank Maluku-Malut, Ini Agenda yang Dibahas

Bupati Maluku Barat Daya Hadiri RUPS Bank Maluku-Malut, Ini Agenda yang Dibahas

Regional
Menakar Vonis Hakim dalam Tragedi Kanjuruhan

Menakar Vonis Hakim dalam Tragedi Kanjuruhan

Regional
Komitmen Dukung JKN, Pemkab Maluku Barat Daya Raih UHC Award 2023

Komitmen Dukung JKN, Pemkab Maluku Barat Daya Raih UHC Award 2023

Regional
Dompet Dhuafa dan The Harvest Panen Tambak Gurame di DD Farm Indramayu

Dompet Dhuafa dan The Harvest Panen Tambak Gurame di DD Farm Indramayu

Regional
Kota Makassar Masuk Nominasi Nasional PPD 2023

Kota Makassar Masuk Nominasi Nasional PPD 2023

Regional
Bertemu Empat Mata, Bupati Tamba dan Walkot Gibran Bahas Kerja Sama Bidang Budaya dan UMKM

Bertemu Empat Mata, Bupati Tamba dan Walkot Gibran Bahas Kerja Sama Bidang Budaya dan UMKM

Regional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Verifikasi akun KG Media ID
Verifikasi akun KG Media ID

Periksa kembali dan lengkapi data dirimu.

Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.

Lengkapi Profil
Lengkapi Profil

Segera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.

Bagikan artikel ini melalui
Oke