Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Cagub Sutarmadji Janji Wujudkan Pembentukan Provinsi Kapuas Raya

Kompas.com - 16/03/2018, 22:47 WIB
Kontributor Pontianak, Yohanes Kurnia Irawan,
Reni Susanti

Tim Redaksi

PONTIANAK, KOMPAS.com - Calon Gubernur Kalimantan Barat, Sutarmidji memastikan pemekaran Provinsi Kapuas Raya akan terbentuk pada kepemimpinannya, jika dia terpilih dalam pilkada 27 Juni mendatang.

Bahkan, Sutarmidji telah melakukan kontrak politik dengan menyerahkan piagam komitmen pemekaran wilayah pembentukan Provinsi Kapuas Raya saat bersilaturahim ke Istana Kesultanan Sintang di kabupaten Sintang, Kalimantan Barat, 7 Maret 2018.

Saat ini, di Kalimantan Barat terdapat 14 kota dan kabupaten, yaitu Kota Pontianak, Singkawang, Kabupaten Kubu Raya, Mempawah, Sambas, Landak, Bengkayang, Sanggau, Sekadau, Melawi, Sintang, Kapuas Hulu, Ketapang, dan Kayong Utara.

Upaya untuk mewujudkan pemekaran Kalbar dengan Kapuas Raya yang mencakup Kabupaten Sintang, Kapuas Hulu, Melawi, Sekadau dan Sanggau sudah sangat lama didengungkan. Bahkan sejak pemerintahan Presiden Susilo Bambang Yudhoyono.

(Baca juga : Pilkada Kalbar 2018 Jadi Ajang Naik Jabatan bagi Para Paslon)

Namun keinginan itu belum terlaksana lantaran adanya moratorium, sehingga provinsi yang akan berpusat di Kabupaten Sintang ini menjadi terkendala pembentukannya. 

Menurut mantan wali kota Pontianak dua periode ini, sejatinya di Kalimantan Barat terdapat 25 daerah tingkat dua, baik kabupaten maupun kota.

"Saya sebelum mencalonkan diri sebagai Gubernur Kalbar beberapa waktu lalu, sudah memberikan gagasan bahwa di Kalbar ini setidak-tidaknya punya 25 daerah tingkat dua, baik itu kabupaten maupun kota," ujar Sutarmidji saat dihubungi Kompas.com Jumat (16/3/2018).

Sedangkan untuk wilayah provinsi, seharusnya di Kalimantan Barat ini dimekarkan menjadi dua, bahkan tiga provinsi.

Ketiga provinsi yang dimaksud calon nomor urut tiga itu di antaranya Provinsi Kapuas Raya yang mencakup Kabupaten Sintang, Kapuas Hulu, Melawi, Sekadau, dan Sanggau, serta Provinsi Ketapang yang mencakup Kabupaten Ketapang dan Kayong Utara.

(Baca juga : Kampanye di Sambas, Karolin Berjoget dengan Emak-emak di Panggung )

"Ketapang ini punya potensi yang luar biasa juga dan harus segera dilakukan pemekaran," ujar Sutarmidji.

"Sedangkan untuk Kapuas Raya ini sudah tidak bisa ditawar lagi, karena ini merupakan satu kebutuhan untuk percepatan dari sisi pelayanan publik dan kesejahteraan masyarakat," tambahnya.

Pemekaran Provinsi Kapuas Raya ini menjadi salah satu fokus yang diusung Sutarmidji dan pasangannya Ria Norsan.

Sebab, rentang jarak antar daerah yang terlalu jauh dinilai sangat merugikan masyarakat dari sisi kebutuhan masyarakat maupun administrasi pemerintahan.

"Perhatian pemerintah dengan wilayah yang terlalu luas juga tidak akan fokus, sehingga Kapuas Raya mendesak untuk segera dibentuk," paparnya.

Kompas TV Pilkada Serentak 2018 diramaikan dengan hadirnya para kandidat yang tergolong muda usia. Mereka tak gentar bersaing menjadi gubernur dan wakil gubernur.
Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.



Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com