Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Viral, Foto Anggota DPRD Pegang Uang Dollar di Depan Kasino di Singapura

Kompas.com - 09/03/2018, 07:09 WIB
Rahmadhani,
Caroline Damanik

Tim Redaksi

PADANG, KOMPAS.com — Foto rombongan anggota Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kabupaten Limapuluh Kota, Sumatera Barat, berfoto sambil memegang uang dollar di sebuah kasino yang diduga berada di Singapura viral di media sosial.

Ada dua foto yang sempat beredar. Satu foto rombongan dalam jumlah besar, satu lagi adalah foto tiga anggota dewan di lokasi yang sama.

Foto ini ramai diperbincangkan dan sempat menarik perhatian mantan Ketua Mahkamah Konstitusi Mahfud MD. Mahfud berkomentar di akun Twitter miliknya karena di-mention oleh salah satu follower-nya.

 

 

(Baca juga: Kisah Mas Rinto, Tukang Bakso Berdasi yang Terinspirasi James Bond)

Menanggapi hal itu, Ketua DPRD Kabupaten Limapuluh Kota Safaruddin Datuak Bandaro Rajo membenarkan bahwa foto itu adalah foto rombongan anggota dewan yang sedang berkunjung ke Singapura. Namun, dia membantah mereka melakukan aktivitas perjudian di kasino.

Foto di depan kasino yang beredar di dunia maya, lanjut dia, hanyalah kegiatan seru-seruan tanpa maksud apa pun.

"Kami hanya berfoto di depan kasino. Tidak masuk, apalagi ikut main judi di dalamnya," tuturnya, Rabu (8/3/2018).

Safaruddin juga menegaskan bahwa kunjungan ke Singapura ini bukanlah perjalanan dinas. Oleh karena itu, perjalanan ditanggung dengan biaya pribadi.

Sebelumnya, sebanyak 35 anggota dewan berangkat melakukan kunjungan ke DPRD Batam mulai 19-23 Februari lalu. Dalam rentang waktu tersebut, terdapat waktu luang satu hari yang akhirnya digunakan untuk plesiran ke Singapura.

"Hanya 16 orang yang berangkat (ke Singapura). Kebetulan, kawan-kawan baru sekali itu ke Singapura. Siang ke sana, sorenya sudah kembali lagi ke Batam,” kata Safaruddin.

(Baca juga: Kronologi Polisi Pergoki Istrinya Selingkuh dengan Kapolsek)

Dalam waktu kurang lebih 10 jam di Singapura itulah, lanjut dia, rombongan anggota dewan sempat mendatangi sejumlah tempat dan berfoto di sana, termasuk di depan kasino.

“Sebelum ke Singapura, kami sempat menukarkan rupiah ke dollar Singapura sebagai biaya pembelanjaan. Ada yang menukarkan dari Rp 700.000 sampai Rp 1 juta. Uang ini yang kami pegang saat berfoto di depan kasino,” tambah Safaruddin.

Sekitar pukul 17.00 WIB, rombongan kembali lagi Batam menggunakan kapal penyeberangan dari Singapura.

“Di kasino kami hanya berfoto. Foto di depan kasino tersebut sempat diposting oleh seorang anggota dewan di akun Instagram-nya dan akhirnya menjadi viral,” tuturnya.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com