Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Bubarkan Balap Liar, Anggota Polsekta Bontoala Ditabrak Geng Motor

Kompas.com - 03/03/2018, 13:17 WIB
Hendra Cipto,
Bambang P. Jatmiko

Tim Redaksi

MAKASSAR, KOMPAS.com - Anggota Polsekta Bontoala, Bripka Adi Harmono harus mendapatkan perawatan tim medis RS Bhayangkara setelah ditabrak lari oleh geng motor yang hendak melakukan aksi balap liar di Jl Gunung Bawakaraeng, Sabtu (3/3/2018) dini hari tadi.

Anggota Polsekta Bontoala yang mendapat laporan masyarakat terkait aksi balap liar anggota geng motor, kemudian turun ke lokasi kejadian. Melihat polisi datang, ratusan anggota geng motor kocar kacir.

Kepala Polsekta Bontoala, Kompol Rafiuddin yang dikonfirmasi mengatakan, beberapa anggota geng motor yang kesal aksinya dibubarkan melakukan perlawanan dengan menabrak anggota Polsekta Bontoala.

Selain itu, sebuah mobil sedan milik warga sengaja ditabrak oleh motor anggota geng motor.

"Anggota saya sengaja ditabrak, sampai mendapat delapan jahitan di kepala belakang. Anggota saya sempat pingsan, namun kini kondisinya sudah membaik. Ada juga mobil warga yang rusak, karena ditabrak oleh motor geng motor," katanya.

Rafiuddin mengungkapkan, aksi geng motor ini ini sangat meresahkan masyarakat. Mereka sering melakukan aksi balap liar yang membahayakan pengguna jalan lainnya.

"Tadi malam itu, geng motor balap liar lawan arus. Sangat berbahaya bagi pengguna jalan lainnya, makanya anggota cepat turun ke lokasi kejadian setelah mendapat informasi dari masyarakat," ujarnya.

Rafiuddin menambahkan, pihaknya masih melakukan penyelidikan terkait kasus tabrak lari anggota Polsekta Bontoala.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com