Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Jambret Pemotor di Depan Novanto Centre Kupang, Seorang Pelajar Dibekuk

Kompas.com - 03/03/2018, 06:03 WIB
Sigiranus Marutho Bere,
Bambang P. Jatmiko

Tim Redaksi

KUPANG, KOMPAS.com - Gara-gara nekat menjambret telepon genggam milik pengendara motor, seorang siswa SMK di Kota Kupang, Nusa Tenggara Timur (NTT) berinisial JLS (18) ditangkap warga.

Setelah ditangkap warga, JLS kemudian diserahkan ke Markas Kepolisian Sektor Kelapa Lima untuk diproses hukum.

Kapolres Kupang Kota AKBP Anthon Christian Nugroho mengatakan, JLS ditangkap warga, usai menjabret telepon genggam milik Diah Eka Puspita Sari (31).

"Masyarakat yang tangkap, terus diserahkan ke Polsek Kelapa Lima,"ungkap Anthon kepada Kompas.com, Jumat (2/3/2018) malam

Kejadian itu, lanjut Anthon, bermula ketika korban Diah berangkat dari rumahnya di Jalan Ade Irma Tamnos, Kelurahan Kelapa Lima, Kecamatan Kelapa Lima, hendak ke Kelurahan Pasir Panjang.

Korban berangkat dengan mengendarai sepeda motor matic miliknya yang berwarna merah.

Pada saat melintas di depan Kantor Novanto Centre, tiba- tiba dari arah belakang muncul pelaku yang membonceng temannya berinisial RNM dengan menggunakan sepeda motor Honda Beat Wrna Putih Merah tanpa Plat nomor.

"Kedua pelaku langsung memepet sepeda motor korban dari arah samping kiri korban, dan langsung mengambil handphone milik korban type oppo F3 warna hitam yang disimpan disaku jaket sebelah kiri," jelas Anthon.

Setelah pelaku berhasil mengambil handphone milik korban kata Anthon, kedua pelaku langsung kabur.

Tak mau hilang akal, korban lalu membuntuti pelaku dari arah belakang sambil berteriak minta tolong.

Nahas menimpa kedua pelaku, karena saat melintas di belakang Kantor Novanto Centre, pelaku menabrak seorang warga sehingga keduanya terjatuh.

"Pada saat terjatuh, korban dari arah belakang langsung berteriak meminta pertolongan kepada warga sekitar," ungkapnya.

Karena ketakutan, kedua pelaku lalu kabur meninggalkan sepeda motornya dan handphone milik korban disamping motor.

Warga yang berada di sekitar tempat kejadian langsung mengejar para pelaku, yang saat itu sedang bersembunyi di semak belukar.

Warga pun tetap berupaya melakukan pencarian, sehingga selang beberapa saat kemudian, salah seorang pelaku (JLS) berhasil ditangkap warga.

"Saat ini pelaku JLS dan barang bukti sudah diamankan di Polsek Kelapa Lima. Sedangkan seorang pelaku lainnya RNM masih melarikan diri,"tutupnya.

Kompas TV Waspada Ranjau Paku di Ban Mobil
Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.



Terkini Lainnya

Pj Gubri Ajak Pemkab Bengkalis Kolaborasi Bangun Jembatan Sungai Pakning-Bengkalis

Pj Gubri Ajak Pemkab Bengkalis Kolaborasi Bangun Jembatan Sungai Pakning-Bengkalis

Regional
Diskominfo Kota Tangerang Raih Penghargaan Perangkat Daerah Paling Inovatif se-Provinsi Banten

Diskominfo Kota Tangerang Raih Penghargaan Perangkat Daerah Paling Inovatif se-Provinsi Banten

Regional
Fakta dan Kronologi Bentrokan Warga 2 Desa di Lombok Tengah, 1 Orang Tewas

Fakta dan Kronologi Bentrokan Warga 2 Desa di Lombok Tengah, 1 Orang Tewas

Regional
Komunikasi Politik 'Anti-Mainstream' Komeng yang Uhuyy!

Komunikasi Politik "Anti-Mainstream" Komeng yang Uhuyy!

Regional
Membedah Strategi Komunikasi Multimodal ala Komeng

Membedah Strategi Komunikasi Multimodal ala Komeng

Regional
Kisah Ibu dan Bayinya Terjebak Banjir Bandang Berjam-jam di Demak

Kisah Ibu dan Bayinya Terjebak Banjir Bandang Berjam-jam di Demak

Regional
Warga Kendal Tewas Tertimbun Longsor Saat di Kamar Mandi, Keluarga Sempat Teriaki Korban

Warga Kendal Tewas Tertimbun Longsor Saat di Kamar Mandi, Keluarga Sempat Teriaki Korban

Regional
Balikpapan Catat 317 Kasus HIV Sepanjang 2023

Balikpapan Catat 317 Kasus HIV Sepanjang 2023

Regional
Kasus Kematian akibat DBD di Balikpapan Turun, Vaksinasi Tembus 60 Persen

Kasus Kematian akibat DBD di Balikpapan Turun, Vaksinasi Tembus 60 Persen

Regional
Puan: Seperti Bung Karno, PDI-P Selalu Berjuang Sejahterakan Wong Cilik

Puan: Seperti Bung Karno, PDI-P Selalu Berjuang Sejahterakan Wong Cilik

Regional
Setelah 25 Tahun Konflik Maluku

Setelah 25 Tahun Konflik Maluku

Regional
BMKG: Sumber Gempa Sumedang Belum Teridentifikasi, Warga di Lereng Bukit Diimbau Waspada Longsor

BMKG: Sumber Gempa Sumedang Belum Teridentifikasi, Warga di Lereng Bukit Diimbau Waspada Longsor

Regional
Gempa Sumedang, 53 Rumah Rusak dan 3 Korban Luka Ringan

Gempa Sumedang, 53 Rumah Rusak dan 3 Korban Luka Ringan

Regional
Malam Tahun Baru 2024, Jokowi Jajan Telur Gulung di 'Night Market Ngarsopuro'

Malam Tahun Baru 2024, Jokowi Jajan Telur Gulung di "Night Market Ngarsopuro"

Regional
Sekolah di Malaysia, Pelajar di Perbatasan Indonesia Berangkat Sebelum Matahari Terbit Tiap Hari

Sekolah di Malaysia, Pelajar di Perbatasan Indonesia Berangkat Sebelum Matahari Terbit Tiap Hari

Regional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com