Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Kata Warga tentang Blusukan Dedi Mulyadi

Kompas.com - 30/01/2018, 15:56 WIB
Irwan Nugraha

Penulis

PURWAKARTA, KOMPAS.com – Calon Wakil Gubernur Jawa Barat asal Partai Golkar dan Demokrat, Dedi Mulyadi selama ini memiliki kebiasaan bertemu rakyat atau blusukan sejak menjabat sebagai anggota DPRD Kabupaten Purwakarta tahun 1999 silam.

Warga di daerahnya pun sudah tak asing jika mendengar pemimpinnya tersebut sering berkunjung ke tempat-tempat terpencil selama ini. Apalagi bupatinya sekarang telah menjadi salah satu kandidat di perhelatan Pilkada Jawa Barat.

“Saya sudah tak aneh lagi kalau Kang Dedi selalu blusukan keliling kampung, dari dulu sejak sebelum menjabat kepala daerah juga sudah sering bertemu dengan warga di Purwakarta,” jelas Dadang Suherman (56), salah seorang tokoh di Pasar Rebo, Kabupaten Purwakarta, Senin (30/1/2018).

“Apalagi sekarang Kang Dedi maju sebagai calon pemilihan gubernur, pasti semakin gencar berkunjung keliling Jawa Barat,” tambah dia.

Selain warga Purwakarta, Fahmi Muzaki (28), salah seorang warga Sukaratu, Kabupaten Tasikmalaya, mengaku sudah mengenal sosok pemimpin Purwakarta itu sejak daerahnya dikunjungi pada tahun 2010 silam. Dedi sejak dulu selalu membawa grup seninya bernama Emka 9 berkeliling ke berbagai pelosok daerah di Jawa Barat.

“Saya tahu sejak dulu Pak Dedi selalu blusukan ke perkampungan. Kampung saya yang dekat dengan Gunung Galunggung sudah dikunjunginya beberapa tahun lalu. Kalau gak salah tepatnya tahun 2010,” ujar Fahmi.

Baca juga : Tangisan Pegawai Saat Dedi Mulyadi Pamit Mundur dari Jabatan Bupati

Fahmi pun mengenal kembali Dedi Mulyadi seusai ramai pemberitaan di media cetak, daring dan televisi beberapa tahun lalu.

"Pak Dedi dikenal sebagai budayawan Sunda yang memiliki jiwa sosial terhadap warga kampung yang kurang mampu,” tambahnya.

Ysunedi (52), tokoh masyarakat di Kecamatan Waled, Kabupaten Cirebon, mengaku selama ini ia selalu mengikuti pagelaran seni atau pengajian yang digelar Dedi di Cirebon. Menurutnya, Dedi kerap tampil di lokasi terpencil dan perkampungan.

“Bukan hanya di Cirebon saja ya, di daerah tetangga seperti Kuningan, Indramayu, Majalengka, acara Kang Dedi Mulyadi selalu berlokasi di perkampungan,” tandasnya.

Silaturhami

Dedi Mulyadi mengatakan, ia kerap blusukan untuk bersilaturahmi dengan masyarakat Jawa Barat. Selain itu, kata Dedi, dengan bertemu langsung warga di perkampungan justru bisa menambah saudara.

“Pencitraan apa hehe, saya justru sejak dulu sudah melakukan seperti itu. Sekarang bedanya lebih rutin dan jadwal undangannya lebih padat,” kata dia.

Baca juga : Daripada Diam di Posko Pemenangan, Dedi Mulyadi Pilih Temui Warga

Ia mengaku lebih senang bertemu dengan rakyat daripada harus berdiam diri di kantor. Sejak dulu, setelah urusan perkantorannya selesai sebagai kepala daerah, ia langsung bertemu warga untuk bersilaturahmi.

“Sejak lama saya sudah biasa mendengar curhatan rakyat dan warganya terkait pelayanan pemerintah selama ini. Bahkan, dari curhatan rakyat itu muncul ribuan gagasan dan program yang justru sangat pro rakyat dan langsung dirasakan oleh warga,” katanya.

Kompas TV Deklarasi pasangan bakal Calon Gubernur dan bakal Calon Wakil Gubernur Jawa Barat di pilkada 2018, Deddy Mizwar-Dedi Mulyadi digelar di Bandung.
Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.



Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com