Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Banjir Rendam 30 Desa di Aceh Utara, Ketinggian Air Capai 1 Meter

Kompas.com - 03/01/2018, 15:32 WIB
Masriadi

Penulis

ACEH UTARA, KOMPAS.com - Banjir kembali merendam 30 desa di Kecamatan Pirak Timu dan Matangkuli, Kabupaten Aceh Utara, Rabu (3/1/2018). Banjir disebabkan meluapnya air Sungai Keureuto akibat hujan deras. 

Data yang diperoleh Kompas.com, desa terendam di Kecamatan Matangkuli yaitu Desa Lawang, Siren, Tanjung Haji Muda, Meunye Pirak, Pante Pirak, Leubok Pirak, Ceubrek Pirak, Alue Thoe, Hagu, dan Meuria.

Kemudian di Desa Alue Euntok, Tumpok Barat, Tanjung Tengku Kari, Teungoh Seulemak, Mee, Baro, Parang Sikureung, Tanjung Tengku Ali, Punti, Tanjung Babah Krueng, dan Desa Blang.

Sementara di Kecamatan Pirak Timu, desa yang terendam banjir berada di Desa Alue Bungkoh, Tring Krueng Kreeh, Rayeuk Pange, Bungong, Geulumpang, Krueng, Bracan Rata, Asan Krueng Kreeh, dan Munye Tujoh.

(Baca juga : Kerugian Banjir Aceh Utara Capai Rp 299 Miliar )

Salah seorang warga, Zahri Abdullah menyebutkan, banjir mulai merendam pemukiman penduduk sejak pukul 10.00 WIB. Ketinggian air bervariasi dari 50 centimeter hingga 1 meter.

“Seharusnya untuk jangka pendek pemerintah bisa membangun tanggul secara merata di kiri-kanan sungai. Ini solusi jangka pendek, agar tidak banjir lagi. Padahal baru dua pekan lalu kami terendam banjir,” harap Zahri.

Pantauan Kompas.com, hingga kini belum ada tenda pengungsian. Polisi dan TNI terlihat membantu mengangkat barang warga ke dataran yang lebih tinggi.

Kompas TV Warga Manfaatkan Material Bekas Banjir Lahar untuk Dijual


Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.



Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com