Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Ridwan Kamil Sebut Pertemuan Uu dengan Dedi Mulyadi Hanya Komunikasi Biasa

Kompas.com - 27/12/2017, 13:36 WIB
Dendi Ramdhani

Penulis

BANDUNG, KOMPAS.com - Kandidat gubernur Jawa Barat Ridwan Kamil merespons pertemuan antara Bupati Tasikmalaya dari Partai Persatuan Pembangunan (PPP) Uu Ruzhanul Ulum bersama Ketua DPD Golkar Dedi Mulyadi awal pekan lalu.

Ridwan mengatakan, pertemuan tersebut tak menjadi sebuah isyarat PPP akan keluar dari koalisi partai pendukungnya.

"Saya sudah konfirmasi ke DPP itu hanya komunikasi biasa saja karena setiap calon belum fix, jadi DPP (PPP) sudah komit ke saya," ucap Emil, sapaan akrabnya, di Jalan Sukarno, Rabu (27/11/2017).

Emil menuturkan, sejauh ini Uu masih masuk dalam salah satu kandidat yang akan mendampinginya di Pilkada Jabar 2018.

(Baca juga : Ridwan Kamil: Jangan Tanya Saya Lagi, Keputusan Wakil Ada di DPP )

"DPP bilang komitmennya masih dengan saya. Saya percayai apa yang disampaikan. Jika di bawah ada komunikasi, namanya politik itu tidak kaku. Maka berkomunikasi kemana saja," tuturnya.

Diberitakan sebelumnya, Bupati Tasikmalaya Uu Ruzhanul Ulum mengaku telah berkomunikasi dengan Ketua DPD Golkar Jabar, Dedi Mulyadi, dan telah diminta untuk bertemu dengan DPP Golkar dan PDI-P.

Adapun panggilan PDI-P, Uu pernah mendaftarkan diri menjadi salah satu calon untuk Pilkada Jabar beberapa waktu lalu. 

Kompas TV Peta politik pemilihan Kepala Daerah Jawa Barat berubah setelah Golkar menarik dukungan kepada Ridwan Kamil.
Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.



Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com