Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Adik Gubernur Sulsel Maju Pilkada 2018 lewat Jalur Perseorangan

Kompas.com - 30/11/2017, 07:02 WIB
Hendra Cipto

Penulis


MAKASSAR, KOMPAS.com - Adik kandung Gubernur Sulawesi Selatan Syahrul Yasin Limpo (SYL), Ichsan Yasin Limpo (IYL), ikut mendaftar Pilkada Sulsel 2018 melalui jalur perseorangan untuk melanjutkan pemerintahan kakaknya yang telah diduduki selama dua periode.

IYL maju pada Pilkada Sulsel 2018 berpasangan dengan Bupati Luwu dua periode, Andi Mudzakkar (Cakka). Dalam pilkada ini, Cakka akan bersaing dengan saudaranya, Abdul Aziz Qahhar Mudzakkar (Aziz), yang berpasangan dengan Nurdin Halid (NH).

Meski lewat jalur perseorangan, IYL-Cakka juga didukung oleh dua partai, yakni Demokrat dan PPP.

Komisioner KPU Sulsel Misna M Attas yang dikonfirmasi, Rabu (29/11/2017) malam lewat telepon selulernya, menyatakan, Pilkada Sulsel 2018 hanya diikuti satu pasangan calon dari jalur perseorangan, yakni IYL-Cakka. Surat dukungan pasangan ini telah dinyatakan cukup dan masih terus dilakukan verifikasi.

"Jumlah dan sebaran KTP dari pasangan bakal calon gubernur dan wakil gubernur Sulsel, IYL-Cakka, sudah mencukupi syarat minimal 480.124. Syarat dukungan sudah melampaui batas minimal dan masih dilakukan verifikasi oleh KPU," kata Misna.

Baca juga: Ketua DPW PAN Dukung Ichsan Yasin Limpo di Pilkada Sulsel 2018

Dia mengatakan, syarat selanjutnya yakni verifikasi administrasi, verifikasi faktual, dan rapat pleno terbuka sekaligus penentuan lolos atau tidaknya IYL-Cakka untuk maju dalam Pilgub Sulsel 2018.

Seperti diketahui, butuh 480.060 minimal dukungan KTP dari masyarakat yang mesti dikumpulkan untuk maju lewat jalur perseorangan 7,5 persen dari Daftar Pemilih Tetap (DPT). Jumlah itu berdasarkan DPT 4,6 jiwa penduduk pemilih dari 24 kabupaten/kota se-Sulsel.

Kompas TV Pemilihan gubenur di Jawa Timur dan Jawa Barat pada tahun 2018 mendatang mulai ramai dukungan partai
Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.



Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com