Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Raih Miss International 2017, Ini Cerita Kevin Liliana

Kompas.com - 18/11/2017, 16:48 WIB
Agie Permadi

Penulis

BANDUNG, KOMPAS.com - Kevin Liliana tidah begitu saja meraih mahkota Miss Internasional 2017.  Dia menceritakankan bagaimana perjuangannya  untuk mengharumkan nama Indonesia di ajang bergengsi tersebut.

"Di sini agak sulit menyesuaikan dengan cuaca karena dingin banget, sampai dapat alergi. Kulitnya gatal dan kering. Sampai final juga harus nutupin memar di badan gitu tapi semua terbayar sama kemenangan, alhamdulilah senang," kata Kevin melalui voice note yang dikirimkannya ke Humas Disparbud Jabar, Sabtu (18/11/2017).

Bisa sejauh ini membawa nama Indonesia, Kevin mengaku bangga dan senang. Dia tak lupa mengucapkan terima kasihnya kepada warga Indonesia yang sudah mendukungnya.

"Tanpa dukungan dari semua warga Indonesia semua ini takan tercapai. Terus suka dukanya tiap hari karena indonesia kaya punya fans pageant sangat banyak, jadi instagramnya Kevin penuh dengan komentar pageant lover tentang penampilan dan performa Kevin dikarantina," sebutnya.

Baca juga : Wakili Indonesia, Kevin Lilliana Jadi Juara Miss International 2017

Miss Indonesia Kevin Lilliana tersenyum setelah menerima mahkota Miss International 2017 dalam final Miss International Beauty Pageant di Tokyo, Selasa (14/11/2017).AFP PHOTO/TOSHIFUMI KITAMURA Miss Indonesia Kevin Lilliana tersenyum setelah menerima mahkota Miss International 2017 dalam final Miss International Beauty Pageant di Tokyo, Selasa (14/11/2017).
Menurut dia, berbagai macam komentar pun membanjiri instagramnya. Bahkan, sebutnya ada komentar yang menyatakan jika Kevin kurang aktif dan jarang tampil saat di foto.

"Tapi Kevin mikir, itu kaya Kevin tahu untuk menempatkan diri, kapan harus aktif dan tidak, kapan melakukan hal yang tak perlu juga. Jadi suka dukanya dapat pressure dari beberapa orang dari pageant lover, terus kaya setiap hari terbebani kaya pengen lebih, itu sih dukanya," kata dia.

Wanita kelahiran Bandung, Jawa Barat ini berharap perjuangannya meraih Miss International 2017 tersebut dapat membawa nama Indonesia lebih baik lagi di mata dunia. "ini bukan titik akhir tapi awal buat bawa nama indonesia jauh lebih baik lagi di mata dunia," ujar dia.

Kompas TV Kezia Warouw perwakilan Indonesia di ajang kecantikan Miss Universe menggunakan kostum yang menarik. Keunikan ini menjadi daya tarik tersendiri di kancah dunia
Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.



Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com