Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

100 Pendaki Bacakan Ikrar Sumpah Pemuda di 28 Gunung

Kompas.com - 28/10/2017, 20:16 WIB
Reni Susanti

Penulis

BANDUNG, KOMPAS.com - Sekitar 100 pendaki menggelar upacara dan membacakan ikrar sumpah pemuda di 28 gunung di Indonesia. Pembacaan ikrar dilakukan tepat pukul 10.00 waktu setempat.

"Ini cara kami memperingati sumpah pemuda. Kami mengemasnya dalam Ekspedisi 28 Gunung yang dilakukan oleh 28 tim dari ujung Sumatera hingga ke Papua," ujar ketua tim Ekspedisi 28 Gunung Galih Donikara kepada Kompas.com, di Bandung, Sabtu (28/10/2017).

Galih mengatakan, gunung yang dijelajah di daerah Sumatera yakni Gunung Kemiri, Sibuatan, Talang, Kerinci, Masurai, Dempo, Patah, dan Gunung Pesagi.

Di daerah Jawa, gunung yang dipilih adalah Gunung Pulosari, Ciremai, Slamet, Semeru, dan Merapi. Lalu di daerah Kalimantan ada Gunung Palung, Halau-halau, dan Meriun.

Baca juga: Hari Sumpah Pemuda Zaman Now ala Jokowi

Daerah Sulawesi, pihaknya memilih Gunung Klabat, Tambusisi, Rore Katimbu, Gandang Dewata, Mekongga, dan Latimojong. Sedangkan daerah Kepulauan Kecil, tim memilih Gunung Rinjani, Tambora, Koya-koya, Kelimutu, dan Binaiya. Terakhir, pihaknya menjatuhkan pilihan pada Gunung Carstensz di Papua.

"Kami memilih gunung-gunung anti mainstream. Tidak banyak yang tahu Gunung Mekongga atau Halau-halau misalnya. Inilah bakti kami kepada negeri," ucapnya.

Selain itu, ke-28 gunung ini dipilih karena mewakili keanekaragaman hayati medan tropis Indonesia. Mulai dari wilayah barat, tengah, dan timur. Sebab, meski sama-sama daerah tripis, namun karakter daerah barat, timur, dan tengah Indonesia itu berbeda.

"Kami dari tim Eiger mempersiapkan ini selama enam bulan. Yang mendaki pun para komunitas Eiger dan melibatkan warga asli di sana," ucapnya.

Baca juga: Demo di Hari Sumpah Pemuda, Mahasiswa Makassar Bentrok dengan Polisi

Hingga kini, ekspedisi ini berjalan lancar. Walaupun pihaknya belum bisa tenang, karena para pendaki belum turun gunung.

Namun pihaknya terus berkoordinasi dengan para pendaki. "Kami sudah mempersiapkan dan memberikan pembekalan terhadap tim ekspedisi dengan matang. Mudah-mudahan misi ini berhasil tanpa sesuatu hal yang tidak diinginkan," tuturnya.

"Ekspedisi yang digelar Eiger ini pun mencatatkan Rekor MURI yakni pembacaan teks Sumpah Pemuda secara serentak di kawasan gunung Indonesia terbanyak," ungkap Jaya Suprana, CEO MURI.

Kompas TV Ada banyak pertukaran ide yang dilakukan di Istana Bogor oleh para generasi muda dalam peringatan Hari Sumpah Pemuda.
Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.



Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com