Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Sakit Mata Tak Sembuh-sembuh, Pria Ini Bunuh Diri dengan Tenggak Racun

Kompas.com - 20/10/2017, 13:04 WIB
Abdul Haq

Penulis

GOWA, KOMPAS.com - Seorang pria berinisial RD (29) di Kabupaten Gowa, Sulawesi Selatan, tewas menenggak racun di rumah kosong. Dia bunuh diri akibat depresi karena penyakit mata yang menahun tak kunjung sembuh.

Jasad RD (29) ditemukan pada Kamis (19/10/2017 pada pukul 17.50 Wita di sebuah rumah kosong di Dusun Sileo Dua, Desa Paraikatte, Kecamatan Bajeng. Pria ini ditemukan oleh ibu kandungnya, Cawang Daeng Caya (60) yang saat itu sedang mencari anaknya.

"Dari tadi pagi dia keluar tidak pulang-pulang, jadi saya pergi cari dan dapat di rumah kosong karena saya lihat motornya parkir di depan, tapi sudah meninggal," kata Cawang, Jumat (20/10/2017).

Jasad korban kemudian dibawa ke rumah duka yang berjarak 200 meter dari lokasi kejadian untuk disemayamkan.

Aparat kepolisian sendiri yang menggelar olah TKP kemudian mengamankan bungkusan racun hama yang diduga digunakan korban untuk bunuh diri.

Baca juga: Usai Dituduh Mencuri, Tukang Becak Bunuh Diri

Dari hasil penyelidikan aparat kepolisian, korban meninggal murni karena bunuh diri. Dia meninggalkan dua orang putra.

"Tidak ada tanda-tanda kekerasan pada tubuh korban dan informasi dari kerabatnya bahwa korban depresi akibat penyakit mata menahun yang tak kunjung sembuh," kata Ipda Muhammad Ali, kepala Unit Reserse dan Kriminal (Kanit Reskrim) Polsek Bajeng yang dikonfirmasi seusai menggelar olah TKP.

Kompas TV Polisi tidak menemukan kartu tanda pengenal dari tubuh korban.
Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.



Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com