Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Anggota DPRD Digerebek Warga Saat Menginap di Rumah Pemandu Karaoke

Kompas.com - 13/10/2017, 12:18 WIB

TULUNGAGUNG, KOMPAS.com - MU, anggota DPRD Kabupaten Tulungagung, diamankan saat menggerebek sebuah rumah di Desa Bendosari, Kecamatan Ngantru, Rabu (11/10/2017) setelah subuh.

Rumah tersebut adalah milik NK, seorang perempuan yang sudah tidak tinggal bersama suaminya dan sehari-hari bekerja sebagai pemandu lagu karaoke.

Ketua RT 3/ RW 5 Desa Bendosari, Suroso, mengatakan, MU diketahui sudah lama berhubungan dengan NK. MU, lanjut dia, sering bertamu ke rumah NK, namun tidak pernah menginap.

"Biasanya bertamu sore, pulang sebelum jam 10 (malam)," ungkap Suroso saat di Mapolsek Ngantru.

(Baca juga: Suami Peluk Erat Putrinya Usai Pergoki Sang Istri Berselingkuh)

Namun, lanjut dia, sebelum digerebek, MU diketahui masuk ke rumah NK pada malam hari dan menginap. Warga pun kesal dan kemudian menggerebek rumah itu selepas azan subuh berkumandang.

"Saat digerebek, dia (MU) sedang mandi," ungkap Suroso.

Menurut Dul, salah seorang warga, hubungan MU dan NK sudah terjalin lama.

"Tidak menikah resmi dan tidak juga nikah siri. Apa namanya kalau bukan kumpul kebo?" ucap Dul.

"Rumahnya itu baru setahun dibangun. Ya di rumah itu MU sering menginap," tambah Dul.

(Baca juga: Eurico Guterres: Wiranto Sudah Jadi Menteri, tapi Kok Kami Gembel?)

Dul mengaku bahwa dirinya kesal karena selama berhubungan dengan NK, MU sama sekali tidak pernah berhubungan pula dengan lingkungan sekitar. Bahkan saat lingkungan mengadakan kegiatan, MU tidak pernah turut menyumbang.

"Warga merasa lingkungannya dijajah sama dia. Sudah tidak punya kontribusi, seenaknya saja di lingkungan orang. Akhirnya digerebek saja," tutur Dul.

MU dan NK pun langsung diperiksa di Mapolsek Ngantru. Kapolsek Ngantru, AKP Maga Fidri Isdiawan mengatakan, keduanya sudah menjalani visum.

Hasilnya baru bisa diambil pada Senin (16/10/2017) dan bisa dipergunakan jika ada tuntutan hukum dari istri MU.

"Perzinahan adalah delik aduan. Hasil visum nantinya untuk jaga-jaga jika istri MU menuntut. Kalau NK statusnya janda, tidak ada yang melapor," ungkap Maga.

MU adalah seorang anggota DPRD Kabupaten Tulungagung Komisi C yang membidangi Keuangan dan Kesehatan.

Halaman:


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com