Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Pakai Sarung, Menpora Nonton Bareng Semifinal Malaysia-Indonesia

Kompas.com - 26/08/2017, 21:37 WIB
Achmad Faizal

Penulis

SURABAYA, KOMPAS.com - Menteri Pemuda dan Olahraga Imam Nahrawi absen mendampingi Timnas Sepakbola Indonesia U22 bertanding melawan tim tuan rumah Malaysia pada laga semifinal SEA Games 2017 Malaysia, Sabtu (25/8/2017) malam.

Dia memilih nonton bareng (nobar) di rumahnya di Jalan Gayungsari Surabaya. Nahrawi nampak santai dengan mengenakan jaket dan bersarung ketika menonton pertandingan itu.

Dahinya tampak dihiasi cat merah dan putih. Bersama kerabat dan keluarganya, Nahrawi menonton di ruang tamu rumahnya.

(Baca juga: Babak 1, Indonesia Vs Malaysia Masih Imbang Tanpa Gol)

Ada beberapa televisi yang disediakan di ruang tamu itu. Sebagian besar penonton, termasuk Nahrawi, menonton layar lebar yang disorot menggunakan proyektor.

Sesekali, dia hanyut dalam emosi penonton, terutama saat penyerang Timnas membawa bola masuk ke daerah pertahanan lawan.

(Baca juga: Indonesia Vs Malaysia, Berapa Skor Prediksi Menpora?)

Ia juga beberapa kali memimpin teriakan "Indonesia" diikuti semua peserta nobar. Hingga menit ke-79, skor kedudukan tim masih 0-0.

Selama babak pertama, Indonesia mampu menguasai 60 persen permainan. Kedua tim juga sama-sama mengoleksi dua tembakan tepat ke gawang.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Baca tentang
Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com