Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Gunung Walat di Sukabumi Sempat Terbakar Malam Ini

Kompas.com - 04/08/2017, 21:41 WIB
Budiyanto

Penulis

SUKABUMI, KOMPAS.com - Sejumlah warga melihat titik api yang membakar lahan di kawasan Gunung Walat, Kecamatan Cibadak, Sukabumi, Jawa Barat, Jumat (4/8/2017) malam.

Titik api itu terlihat warga di Kampung Selamanjah, Desa Karangtengah, Cibadak, setelah memasuki malam hari.

Informasinya, titik api berada di luar kawasan Hutan Pendidikan Gunung Walat (HPGW) Institut Pertanian Bogor (IPB).

"Saya melihat dari kejauhan tadi setelah Maghrib titik apinya terlihat jelas," kata salah seorang warga, Syamsul Rizal saat dihubungi Kompas.com, Jumat malam.

Baca juga: Kebakaran Lahan Gambut, Polres Aceh Barat Periksa 14 Orang

Namun, lanjut dia, sekitar pukul 20.00 WIB titik api sudah tidak terlihat lagi. Sepertinya sudah padam, karena beberapa waktu lalu ada mobil pemadam kebakaran menuju lokasi.

"Sekarang apinya sudah tidak terlihat lagi. Sepertinya sudah padam," ujarnya.

Kepala Bidang Kedaruratan dan Logistik, Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kabupaten Sukabumi, Usman Susilo mengatakan, kebakaran yang terjadi di Gunung Walat sudah ditanggulangi.

"Alhamdulillah api cepat ditanggulangi dan sekarang sudah padam," kata Usman melalui telepon genggamnya, Jumat malam.

Dia menuturkan lokasi kebakaran berada di kawasan lahan milik perusahaan semen Holcim yang berbatasan dengan HPGW IPB. Namun karena gelap, lahan terbakar tidak dapat dihitung luasannya.

"Lokasi kebakaran di luar hutan pendidikan IPB, di lahan Holcim dan luasan lahan terbakar masih kecil," ujar dia yang masih berada di lokasi.

Baca juga: Gubernur Aceh Desak Polisi Usut Pembakar Lahan Gambut di Aceh Barat

Penanggulangan kebakaran lahan di Gunung Walat ini di antaranya melibatkan Pemadam Kebakaran (Damkar) Pos Cibadak, BPBD Kabupaten Sukabumi, petugas HPGW IPB, dan unsur Muspika Cibadak.

Kompas TV Kebakaran melanda kawasan hutan di Gunung Gle Taron, Aceh Besar.
Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.



Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com