Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Tumpukan Sampah Nyaris Membakar Perkebunan Tebu

Kompas.com - 26/07/2017, 17:17 WIB
Kontributor Ungaran, Syahrul Munir

Penulis

UNGARAN, KOMPAS.com - Kebakaran kembali terjadi di Kabupaten Semarang. Kali ini kebakaran terjadi di sebuah kebun tanaman tebu di Dusun Krajan, Kelurahan Beji, Ungaran Timur, Rabu (26/7/2017) siang.

Kepala Dinas Satpol PP dan Pemadam Kebakaran Kabupaten Semarang, Tajudin Noor mengungkapkan, peristiwa ini terjadi sekitar pukul 11.00 Wib.

Berdasarkan informasi yang dihimpun, kebakaran di lahan perkebunan tebu milik Aziz, warga RT 05 RW 02, Kelurahan Beji, bersumber dari timbunan sampah yang lokasinya berdekatan dengan kebun tebu.

"Api bersumber dari timbunan sampah yang berada di tepi perkebunan yang dipergunakan sebagai tempat pembuangan sampah warga. Diketahui sekira jam 11.00 wib oleh saksi atas nama Aziz sekaligus sebagai pemilik kebun," kata Tajuddin.

(Baca juga: Gudang Oli Bekas Terbakar, Damkar dari Dua Kota Dikerahkan)

 

Ia menjelaskan, laporan kebakaran kebun tebu tersebut baru masuk ke petugas sekitar pukul 11.15 wib atau 15 menit dari awal kejadian. Api belum sempat membesar karena petugas langsung melakukan pemadaman.

"Dua unit Damkar sampai lokasi jam 11.30 WIB dan api dapat diatasi," tuturnya.

Sebelumnya, gudang oli bekas di Desa Wiru, Kecamatan Bringin, Kabupaten Semarang, Selasa (25/7/2017) petang terbakar hebat. Kapolres Semarang AKBP Thirdy Hadmiarso menegaskan, masih menyelidiki legalitas gudang oli yang terbakar tersebut.

Hal ini untuk menjawab kabar yang beredar bahwa gudang tersebut milik oknum anggota Polri. "Penyelidikan masih berjalan, kalau ada (anggota) yang terlibat kita proses," kata Thirdy. 

Kompas TV Ini merupakan rekaman video amatir yang diambil warga saat kebakaran terjadi.
Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.



Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com