Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Kecelakaan Beruntun Melibatkan Kawasaki Ninja dan Honda Supra X

Kompas.com - 01/07/2017, 23:47 WIB
Iqbal Fahmi

Penulis

KEBUMEN, KOMPAS.com - Kecelakaan beruntun kembali terjadi di Perbukitan Sempor, Kebumen, Jawa Tengah, Sabtu (1/07) siang. Dua korban yang merupakan kakak adik, dilaporkan tewas di tempat.

Sementara empat korban lainnya luka-luka hingga harus dirawat intensif di rumah sakit. Kapolres Kebumen AKBP Titi Hastuti mengatakan, peristiwa nahas tersebut terjadi sekitar pukul 14.00 WIB.

Kecelakaan beruntun tersebut melibatkan tiga kendaraan, yakni dua sepeda motor dan satu mobil. Dari keterangan petugas Satlantas Polsek Gombong yang melakukan olah TKP, Bripka Sukirno, peristiwa bermula saat pengendara sepeda motor Supra X AA 2822 GM menyalip mobil Daihatsu warna silver R 9031 JD dari arah Banjarnegara menuju Gombong.

Di saat yang bersamaan, datang sebuah sepeda motor Kawasaki Ninja B 3968 FBD dari arah berlawanan. Tabrakan antara dua sepeda motor itu pun tak dapat dielakkan.

"Saat bertabrakan, dua pengendara Kawasaki Ninja terpental ke arah mobil Daihatsu, dan meninggal di TKP. Sementara empat korban lain merupakan pengendara sepeda motor Honda Supra X, mereka mengalami luka yang cukup serius," kata Titi.

Baca: Mengebut, Kawasaki Ninja Bertabrakan dengan Vega R, Satu Tewas

Menurut keterangan warga, dua pengendara Kawasaki Ninja adalah warga Sampang, Sempor dan masih kakak adik. Sedangkan empat pengendara Honda Supra adalah anggota keluarga warga Kedingpuji Gombong yang terdiri dari suami istri, serta dua anaknya yang masih balita.

"Semua korban luka dan meninggal, telah dibawa ke RS PKU Muhammadiyah Gombong. Kini kasusnya tengah ditangani oleh Sat lantas Polres Kebumen," ujar Titi.

Atas kejadian itu, Titi mengimbau kepada masyarakat untuk berhati-hati saat melintas di sekitar TKP. Sebab, di rute alternatif lintas Kebumen-Banjarnegara itu kondisi jalannya tergolong sempit dan berkelok-kelok.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com