Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Tentukan Pilihanmu
0 hari menuju
Pemilu 2024
Kompas.com - 01/07/2017, 11:16 WIB
|
EditorWisnubrata

YOGYAKARTA, KOMPAS.com- Kenangan tentang keramahan ibu mantan Presiden Barack Obama, Stanley Ann Dunham masih membekas kuat bagi warga Dusun Kajar, Desa Karangtengah, Kecamatan Wonosari, Gunung Kidul, Yogyakarta.

Meski berada di sana medio 1976, warga masih mengingat keramahan Stanley. Selama sekitar 6 bulan di Dusun Kajar, Stanley tinggal di rumah Sastro Suyono, seorang pemilik pandai besi yang cukup berhasil kala itu. Di sana ada sekitar 50 an pegawai yang membuat alat pertanian dan gamelan.

"Tasih kemutan, rumiyin remen mirsani produksi pandai niku. Kalih dinten sepindah bali teko. (Masih ingat, waktu itu (Stanley Ann Dunham) suka melihat pekerjaan Pandai Besi. Dua hari sekali datang," kata Ny Sastro Suyono saat ditemui di rumahnya Jumat (30/6/2017).

Sebagai seorang antropolog yang meneliti tentang pembangunan desa, Ann Dunham cukup akrab dengan warga sekitar. Sesekali dia mengarahkan kameranya ke sejumlah anak kecil yang bermain di sekitar Dusun Kajar. Bahkan, mereka diajak untuk bermain bersama.

"Orang di sini yang seusia saya nggak ada yang tak kenal ibunya Obama, soalnya dia ramah dan akrab dengan siapapun," imbuh Anak Angkat Sastro Suyono, Sugiyono.

Sugiyono menceritakan, selama di Gunung Kidul, Ann Dunham membawa adik Obama, Maya Sutoro, sementara Obama tinggal di Jakarta. Saat itu, Maya masih berusia sekitar 5 tahunan.

"Di sini sekitar 6 bulan untuk melakukan penelitian," ujarnya.

Saat Obama menjadi presiden, warga sekitar juga ikut bersuka cita karena teringat dengan kebaikan wanita yang meninggal di Hawaii, 7 November 1995 pada umur 52 tahun tersebut. "Semoga jika ada kesempatan Obama bisa mampir kesini," ujar Sugiyono.

Sugiyono juga menunjukkan buku 'Surviving Against The Odds Village Industry in Indonesia' yang memuat tentang tulisan dan foto Ann Dunham selama di Dusun Kajar. Ny Sastro Suyono pun masih ingat satu persatu pekerja yang berada di dalam buku tersebut.

Mintartini kerabat Sastro mengatakan, salah seorang rekan Ann Dunham, Nancy, yang juga dekat dengan Maya Sutoro sering berkunjung ke dusun tersebut. Bahkan beberapa waktu lalu, saat Obama masih menjabat sebagai presiden ke 44 Amerika, dirinya diberitahu tentang kemungkinan kedatangan Obama.

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+


Rekomendasi untuk anda
27th

Tulis komentarmu dengan tagar #JernihBerkomentar dan menangkan e-voucher untuk 90 pemenang!

Syarat & Ketentuan
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

Terkini Lainnya

Sejalan dengan Soekarno, PDI-P Jatim Tolak Kehadiran Israel di Jatim

Sejalan dengan Soekarno, PDI-P Jatim Tolak Kehadiran Israel di Jatim

Regional
Papeda: Antara Jatuh Gengsi dan Masa Depan Ketahanan Pangan

Papeda: Antara Jatuh Gengsi dan Masa Depan Ketahanan Pangan

Regional
Dukung Kemerdekaan Palestina, Ganjar Harap Piala Dunia U-20 Digelar Tanpa Israel

Dukung Kemerdekaan Palestina, Ganjar Harap Piala Dunia U-20 Digelar Tanpa Israel

Regional
Gus Muhaimin Silaturahmi ke IAY Darul Azhar Tanah Bumbu, Bupati Zairullah Ucapkan Rasa Syukur

Gus Muhaimin Silaturahmi ke IAY Darul Azhar Tanah Bumbu, Bupati Zairullah Ucapkan Rasa Syukur

Regional
Sejahterakan Umat, Danny Pomanto Raih Penghargaan Baznas Award 2023

Sejahterakan Umat, Danny Pomanto Raih Penghargaan Baznas Award 2023

Regional
Pemkot Cilegon Teken MoU dengan PT KAS dan PT CAP untuk Proyek Pembangunan Pelabuhan Warnasari

Pemkot Cilegon Teken MoU dengan PT KAS dan PT CAP untuk Proyek Pembangunan Pelabuhan Warnasari

Regional
Kemenko Kemaritiman Apresiasi Progres PSEL Makassar, Sebut Jadi Percontohan Nasional

Kemenko Kemaritiman Apresiasi Progres PSEL Makassar, Sebut Jadi Percontohan Nasional

Regional
Raih Penghargaan PPKM Award 2023, Pemkot Makassar Buktikan Keberhasilan Program Makassar Recover

Raih Penghargaan PPKM Award 2023, Pemkot Makassar Buktikan Keberhasilan Program Makassar Recover

Regional
Raih Penghargaan pada Baznas Award 2023, Ganjar: Saya Berikan untuk Baznas Jateng

Raih Penghargaan pada Baznas Award 2023, Ganjar: Saya Berikan untuk Baznas Jateng

Regional
Bupati Maluku Barat Daya Hadiri RUPS Bank Maluku-Malut, Ini Agenda yang Dibahas

Bupati Maluku Barat Daya Hadiri RUPS Bank Maluku-Malut, Ini Agenda yang Dibahas

Regional
Menakar Vonis Hakim dalam Tragedi Kanjuruhan

Menakar Vonis Hakim dalam Tragedi Kanjuruhan

Regional
Komitmen Dukung JKN, Pemkab Maluku Barat Daya Raih UHC Award 2023

Komitmen Dukung JKN, Pemkab Maluku Barat Daya Raih UHC Award 2023

Regional
Dompet Dhuafa dan The Harvest Panen Tambak Gurame di DD Farm Indramayu

Dompet Dhuafa dan The Harvest Panen Tambak Gurame di DD Farm Indramayu

Regional
Kota Makassar Masuk Nominasi Nasional PPD 2023

Kota Makassar Masuk Nominasi Nasional PPD 2023

Regional
Bertemu Empat Mata, Bupati Tamba dan Walkot Gibran Bahas Kerja Sama Bidang Budaya dan UMKM

Bertemu Empat Mata, Bupati Tamba dan Walkot Gibran Bahas Kerja Sama Bidang Budaya dan UMKM

Regional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Verifikasi akun KG Media ID
Verifikasi akun KG Media ID

Periksa kembali dan lengkapi data dirimu.

Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.

Lengkapi Profil
Lengkapi Profil

Segera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.

Bagikan artikel ini melalui
Oke