Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Usai Pemberkatan Nikah, Pasangan Pengantin ke SPBU dan Bantu Isi BBM

Kompas.com - 28/06/2017, 21:34 WIB
Sigiranus Marutho Bere

Penulis

BAJAWA, KOMPAS.com - Foto pasangan pengantin di Bajawa, Kabupaten Ngada, Nusa Tenggara Timur (NTT) menjadi viral di media sosial Facebook.

Keduanya yang masih mengenakan pakaian pengantin lengkap usai acara pemberkatan di gereja, menuju Stasiun Pengisian Bahan Bakar Umum (SPBU) 5486402 Turekisa Bajawa.

Mereka mengambil nozel, dan mengisi bahan bakar bagi para pengendara yang tengah antre di SPBU itu.

SPBU 5486402 Turekisa Bajawa itu terletak di jalan raya Bajawa -Ende Pulau Flores NTT.

Manager SPBU 5486402 Turekisa Bajawa, Martin Bria membenarkan hal itu.

Menurut dia, kedua pengantin itu adalah pegawai yang bekerja di SPBU tersebut.

"Pengantin yang laki-laki nama Alexandri Ata dari Kabupaten Ende, sedangkan yang perempuan namanya Fransiska Wago dari Jerebuu, Bajawa." 

Demikian kata Martin kepada Kompas.com, Rabu (28/6/2017) malam.

Menurut Martin, aksi keduanya mungkin tidak terjadi jika ia tidak pulang lebih dulu dari gereja tempat berlangsungnya pemberkatan nikah.

Martin mengaku, setelah selesai pemberkatan nikah siang tadi sekitar pukuk 12.00 Wita, ia harus mendahului mereka untuk membuat laporan wajib ke Pertamina.

"Jadi tadi setelah selesai pemberkatan, mereka singgah untuk jabat tangan dengan saya, dan teman teman mereka yang tidak ikut misa."

"Saat itu teman-teman mereka sedang melayani pelanggan. Lalu dengan spontan mereka berdua meminta untuk melayani pelanggan."

"Jadi ini dilakukan secara spontan selama kurang lebih 30 menit," kata Martin.

Martin mengatakan, pengantin pria sudah bekerja di SPBU itu selama lima tahun dan sudah menjadi pegawai tetap.

Sedangkan pengantin wanita baru bekerja selama tiga tahun.

"Saya hanya mau bilang bahwa, mereka dua secara spontan mau memberi pelajaran bahwa mereka tidak malu menjalankan tugas sebagai operator, meski sedang mengenakan pakaian pengantin sambil melayani pelanggan."

"Mencintai tugas itu bagian dari hidup. Semoga menjadi inspirasi bagi orang lain," tutup Martin. 

Baca: Apple Store Singapura Jadi Tempat Pemotretan Pengantin

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com